Sukses

Indra Herlambang Berikan Bukti Mirip Afgan

Indra Herlambang memberi bukti jika dirinya dan Afgan betul-betul mirip.

Liputan6.com, Jakarta - Indra Herlambang memang dikenal sebagai pembawa acara dengan tingkah lakunya yang lucu. Hal ini bisa dilihat dalam unggahan foto-foto pada akun Instagram miliknya yang selalu menampilkan tingkah beserta gayanya yang menarik.

Seperti baru-baru ini, Indra Herlambang mengunggah sebuah foto pada akun Instagram miliknya. Dalam foto tersebut terlihat ia sedang berada selfie di depan sebuah gambar yang menampilkan Afgan Syahreza.

Rupanya saat mengambil foto tersebut Indra Herlambang merasa dirinya seperti bayangan Afgan. 

2 dari 4 halaman

Kembaran

Dalam unggahannya, ia juga menuliskan "AJAIB!!! Bayangan Afgan bisa ada di depan!!! Yang masih meragukan kekembaran kami pasti tidak bisa berkutik melihat foto ini. #afganpastiminder".

3 dari 4 halaman

Komentar Lucu

Melihat unggahan Indra yang disamakan dengan foto Afgan itu, warganet pun ikut memberikan pendapatnya. Beberapa warganet juga menggoda Indra dengan komentar-komentar lucu.

4 dari 4 halaman

Mirip

"OMG persis bangettt, Afgan ada lesung pipi kalo kak Indra lesung nya di hidung" tulis akun @lenyazizah

"Hahaha..ya mirip...kaca mata nya..." tulis akun @dorlinawati

"Emang mirip sich...tpi @indraherlambang ..adalah gambaran afgan di usia 45..." tulis akun @ermiza_gemayel