Sukses

Hadapi Perceraian, Cinta Ratu Nansya Malah Rilis Lagu Baru

Banyak yang menduga Cinta Ratu Nansya memanfaatkan momen perceraian untuk mendompleng lagu barunya.

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah proses perceraiannya dengan Roby Geisha, Cinta Ratu Nansya merilis single terbaru berjudul "Haters". Banyak yang menduga, penyanyi 28 tahun itu memanfaatkan momen perceraian untuk mendompleng lagu barunya. Menanggapi hal tersebut, Cinta Ratu Nansya memberikan jawaban.

"Saya betul-betul tidak bermaksud memanfaatkan proses perceraian yang sedang berjalan untuk ini (rilis single)," ujar Cinta Ratu Nansya ditemui di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Rabu (11/4/2018).

Menurut Cinta, ini sudah takdir bahwa dirinya merilis lagu di tengah proses perceraiannya. Terlebih lagu tersebut ia ciptakan sendiri sebelum menikah dengan Roby Geisha.

"Ini sudah aku bikin sejak lama. Tapi memang kebetulan saja dirilis saat ini. Jadi enggak memanfaatkan (perceraian)," kata Cinta Ratu Nansya.

2 dari 3 halaman

Jadi Korban

Sedikit menceritakan tentang lagunya, Cinta menciptakan lagu tersebut lantaran pernah menjadi korban bully haters di media sosial. Tak mau membalasnya langsung, Cinta Ratu Nansya memilih menuliskannya dalam secarik kertas untuk dijadikan lagu.

"Saya salah satu korban haters. Daripada aku menggubris jawaban haters yang enggak ada faedahnya, enggak ada pahalanya buat saya, lebih baik saya keluarkan karya," jelas Cinta Ratu Nansya.

3 dari 3 halaman

Sadarkan Haters

Dengan adanya lagu tersebut, Cinta Ratu Nansya berharap haters sadar dan tidak mudah mengolok-olok orang lain. "Semoga pada sadar, dan enggak jadi haters lagi," jelasnya.

Video Terkini