Sukses

Cerita Sara Wijayanto tentang Makhluk Gaib dan Sabrina

Sara Wijayanto membuka forum di media sosial agar bisa berinteraksi dengan penggemar, khususnya bagi mereka yang bertanya mengenai film terbarunya, Sabrina.

Liputan6.com, Jakarta - Sara Wijayanto tengah sibuk dengan film terbarunya, Sabrina. Film horor itu digadang-gadang memberikan kengerian menjadi lebih nyata kepada penonton.

Menceritakan sisi lain dari The Doll, film Sabrina masih menceritakan perjalanan Laras dan kawan-kawan. 

Kali ini, Sara Wijayanto beradu akting dengan aktor senior Jeremy Thomas. Selain itu, masih ada Luna Maya, Christian Sugiono, dan Rizky Hanggono.

Menandai Sabrina yang akan segera rilis 12 Juli 2018, Sara Wijayanto memberikan kesempatan kepada penggemar yang ingin bertanya lewat akun Instagram miliknya.

2 dari 5 halaman

Pertanyaan Unik

Beberapa pertanyaan yang masuk ke akun Sara Wijayanto berkaitan dengan makhluk gaib di Instagram. Salah satunya, mengenai kasus unik yang ditangani istri Sara Wijayanto, khususnya saat syuting film Sabrina.

Bahkan, ada juga yang bertanya mengenai kisah nyarta yang dialami Sara Wijayanto saat berhubungan dengan hantu.

3 dari 5 halaman

Pernah Bercerita

Sara Wijayanto memang belum menjawab pertanyaan penggemar. Namun lewat beberapa foto, Sara Wijayanto sempat mengungkapkan suasana mistis saat syuting Sabrina.

Di akun Instagram dengan mengunggah foto cermin, Sara Wijayanto menyebutkan ada sosok yang senang dengan benda yang diabadikan sang artis. Menurut Sara Wijayanto, makhluk tersebut sangat agresif.

4 dari 5 halaman

Energi Tersedot

Saat mengobrol dengan Liputan6.com beberapa waktu lalu, Sara Wijayanto juga sempat menyebutkan, terkadang setelah berinteraksi dengan makhluk gaib ia akan merasa sangat lelah. Ia merasa energinya tersedot.

5 dari 5 halaman

Capek

"Kadang kalau belum terbiasa dengan mereka, suka capek. Sepertinya sih menyedot energi. Mungkin karena memang beda dimensi," sebut Sara Wijayanyo.

"Awalnya pasti kaget. Hanya saja kan, lama-lama jadi terbiasa. Jadi, bisa mengontrol sih," ucap Sara Wijayanto.