Sukses

Cinta Kedua Justru Kembali Melejitkan Nama Cut Meyriska

Kisah yang lebih menarik disimak di Cinta Kedua justru comebacknya Cut Meyriska dengan peran antagonisnya.

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan suami-istri Dude Harlino dan Alyssa Soebandono kembali berduet di sinetron terbaru Sinemart Production, Cinta Kedua. Sinetron ini sudah hadir di SCTV sejak 2 April 2018 lalu. Cinta Kedua menggantikan sinetron remaja Mahluk Manis Dalam Bis yang telah habis masa tayangnya.

Tak banyak yang berubah dari akting keduanya. Peran yang dimainkan mereka pun nyaris sama dengan yang pernah dilakoni di beberapa judul sebelumnya. Usai berdampingan di sinetron religi komedi SCTV Gali Lobang Tutup Lobang lalu, duet Dude-Icha demikian keduanya dikenal oleh pecinta sinetron, kembali main di genre drama keluarga yang sudah jadi 'makanan' sehari-hari.

Dude yang identik dengan peran protagonis tanpa celanya dan Icha yang selalu saja dijadikan wanita sholehah nan teraniaya, masih jadi andalan guna menarik simpati penonton dan pecinta sinetron. Keduanya memang dinilai masih dan mampu mengeksekusi peran dengan sama baiknya seperti dulu saat berjaya sebagai pesinetron papan atas.

Namun kali ini, banyak yang melihat chemistry keduanya sebagai pasangan suami-istri bernama Ilham-Mutiara di Cinta Kedua, tak secair biasanya. Kisah yang lebih menarik disimak di Cinta Kedua justru comebacknya Cut Meyriska dengan peran antagonisnya. Memerankan tokoh Sania, Cut Meyriska membuat penonton seakan melupakan tiga peran baiknya di tiga judul yang ia mainkan sepanjang tahun lalu.

 

2 dari 4 halaman

Gadis Kaya Raya

Setelah bikin gemas di Boy, Cut Meyriska sempat menuai pujian berkat akting mumpuninya sebagai Lula si gadis depresi dalam sinetron Putri Titipan Tuhan. Berkat peran Lula, Piala Pemeran Wanita Terpuji Serial Televisi pun sukses direbut Cut Meyriska di ajang penghargaan bergengsi Festival Film Bandung 2017. Cut Meyriska kemudian menyapa lagi lewat reuninya bareng duo Rionaldo Stokhorst-Omar Daniel di sinetron DIA.

Di Cinta Kedua sendiri, peran Sania yang ia mainkan diceritakan gadis kaya raya yang terpaksa harus berpisah dengan Ilham lantaran keluarga kekasihnya itu mendadak jatuh miskin. Padahal, Sania adalah cinta pertama Ilham. Meski orang tuanya sendiri yang membuat hubungan mereka bubar, Sania merasa sakit hati. Sania semakin menderita setelah tahu Ilham malah menikahi gadis yang tergolong biasa saja, Mutiara. Tak terima Ilham cepat move on, Sania pun bertekad ingin menghancurkan rumah tangga keduanya.

 

3 dari 4 halaman

Dikasihani Tapi Dibenci

Apiknya akting Cut Meyriska sebagai wanita yang harusnya berada di pihak yang perlu dikasihani namun malah rentan dibenci penonton ini, mengingatkan pecinta sinetron pada peran fenomenalnya beberapa tahun silam. Cut Meyriska pernah begitu disorot saat memainkan peran Helena Karin alias Hello Kitty yaitu pelakor (perebut laki orang) di sinetron Catatan Hati Seorang Istri. Bedanya, kala itu peran tersebut benar-benar murni menempatkannya pada sosok jahat. Lantaran peran itu, Cut Meyriska bahkan sempat disebut-sebut sebagai 'musuh ibu-ibu rumah tangga'.

Sementara di Cinta Kedua, peran Sania cenderung sedikit lebih halus. Penonton tak serta menyalahkannya saat Sania diceritakan harus meninggalkan Ilham karena keluarganya menganggap Ilham tak akan bisa menghidupi saat mereka berumah tangga. Di masyarakat, toh banyak orang tua yang juga akan melakukan hal serupa demi kebaikan anak mereka.

 

4 dari 4 halaman

Wajah Bengis

Yang membuat penonton kian gemas serta kesal, Cut Meyriska yang selama ini dikenal piawai memainkan ekspresi wajah bengis, nampak menikmati perannya tersebut. Tampangnya yang jutek makin memudahkannya untuk dibenci. Melihat aktingnya yang sadis di Cinta Kedua, Cut Meyriska pun kembali terlihat bersinar dibanding bahkan saat ia didapuk memainkan peran baik-baik lalu.

Setelah gagal menggenggam piala Aktris Ngetop di SCTV Awards 2017, kini nama Cut Meyriska digadang-gadang bakal menyodok masuk lagi di ajang serupa tahun ini. Namun, gelaran SCTV Awards 2018 masih terlalu jauh dijangkau. Sementara Cinta Kedua sendiri tayang di jam yang terhitung sulit. Selama ini, tak banyak sinetron yang mampu bertahan lebih dari tiga bulan.

Lantas, akankah Cut Meyriska (dengan didukung Dude Harlino dan Alyssa Soebandono) bisa membawa Cinta Kedua berkibar lama? Kita simak saja, sampai sejauh mana mereka bisa mengantar sinetron ini mengarungi layar 'Satu Untuk Semua'. Cerita sinetron Cinta Kedua bisa disaksikan setiap harinya di SCTV mulai pukul 16.30 WIB.

Video Terkini