Sukses

Gemuk, Inul Daratista Bikin Suami Ngibrit

Banyak tawaran yang datang, membuat Inul Daratista harus bisa menjaga bentuk tubuhnya agar tetap singset.

Liputan6.com, Jakarta - Nama Inul Daratista makin melambung sejak menjadi ratu dalam acara dangdut yang digelar Indosiar. Tawaran off air pun tak sedikit yang datang padanya.

Tentu saja, Inul Daratista dituntut memiliki penampilan seksi sebagai pedangdut. Namun, rupanya itu sempat tak dihiraukannya kala dirinya mendambakan seorang anak.

Sampai-sampai, Inul Daratista memiliki berat hingga 85 kilogram. Itu diungkapkan pelantun "Masa Lalu" di akun Instagramnya, Senin (16/4/2018).

Dalam sebuah foto, Inul Daratista memperlihatkan dirinya yang tampak gemuk sedang menggendong buah cintanya, Yusuf Ivander Damares yang baru saja dilahirkan. Di belakang sang suami, dan seorang dokter menemaninya. 

2 dari 5 halaman

Ngibrit

Kesadaran Inul Daratista untuk menurunkan berat badan pun mulai muncul kala sang suami ngibrit kalau tengah berjalan dengannya.

"Hingga kumis klo jalan sm aku ngibritt aje malu kalii jalan ama si jumbo dan di camera body penuh dgn gambar saya lalu siapa yg undang saya klo body jumbo bgtu dan smua test darah naik di situ saya mulai sedih ....," kenangnya.

 

3 dari 5 halaman

Kerja Keras

Meski pernah memiliki badan kurus, namun bukan tanpa usaha Inul Daratista bisa mengembalikan bentuk tubuhnya seperti dulu lagi.

"Lalu mulai kerja keras bikin body bagus,makan rapi,olahraga gila gila’an,sampe jatuh sakit,diet mati2an tp kerja keras tak akan mengkhianati hasil dari 85kg sekarang 55kg alhamdulillah," lanjutnya.

 

4 dari 5 halaman

Hindari Daging

Setelah mencapai bentuk tubuh yang diinginkan, Inul Daratista pun mulai menjaga pola makan. Sehingga hasilnya pun normal kembali.

"Ben ayu awet enom dan bugar.Saya gak makan daging.Saya makan sayur buah.Saya jarang makan nasi.Saya menghindari asin,manis,terlalu asem," tambahnya. 

5 dari 5 halaman

Junkfood

Agar tetap stabil, dan disayang suami, Inul Daratista pun menghindari makanan junkfood. Walau di rumah hanya makan tempe, ia justru menikmatinya.