Sukses

Taylor Swift Raih Top 40 Country Airplay

Taylor Swift berhasil menuai kesuksesan tersebut dengan single Babe.

Liputan6.com, Jakarta Kehadiran Taylor Swift memang selalu ditunggu oleh penggemarnya. Apalagi, semenjak kehadiran album 1989 menjadikan penegasan bahwa dirinya meninggalkan musik country dan beralih menjadi seorang teenage popstar dunia. 

Meski tak dirilis sebagai lagunya sendiri, namun keinginan sebagian fansnya itu dijawab Taylor Swift lewat lagu yang ia buat untuk Little Big Town dan hit single baru Sugarland yang berjudul Babe. Hanya saja lagu tersebut bukan cuma menjadi obat rindu para fans akan lantunan lirik dan musik country ala Taylor Swift saja.

Yap, seperti dilansir dari Billboard, pasalnya single Babe yang masuk dalam album BIGGER milik Sugarland itu membuat nama Taylor Swift kembali berjaya pada posisi 27 di chart Billboard untuk Country Airplay. Nielsen Music sendiri melaporkan kalau single Babe berhasil mencatat angka impresi sebesar 8,1 juta.

 

2 dari 3 halaman

Pencapaian Terbaik

 

Tentunya ini jadi pencapaian yang menyenangkan bagi Taylor Swift, mengingat terakhir kali lagu Red berhasil mencapai posisi 7 pada chart musik tersebut. Sedangkan sejak tahun 2006 sampai 2013, nama Taylor Swift berhasil tercatat dalam jajaran chart Country Airplay.

Seperti yang diketahui sebelumnya, Babe sendiri merupakan single yang dibuat Taylor Swift dan seharusnya masuk dalam tracklist album RED di tahun 2012. Walau begitu single Babe tetap berhasil membuat Taylor Swift kembali merasakan pencapaian di ranah musik country.

 

3 dari 3 halaman

Persiapan Diri

 

Sedangkan di sisi lain, Taylor Swift juga tengah mempersiapkan diri untuk menjalani rangkaian tour dunianya dalam mempromosikan album REPUTATION. Jadi, mari kita nantikan kejutan apa lagi yang akan dihadirkan Taylor Swift di tahun ini.

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Natanael Sepaya Â