Liputan6.com, Los Angeles - Nama Isabela Moner kini tengah menarik perhatian publik. Pasalnya, baru-baru ini ia diumumkan akan menjadi pemeran Dora dalam film live action yang diadaptasi dari serial animasi populer Dora the Explorer.
Dalam versi live action ini, jangan bayangkan sosok Dora sebagai gadis cilik seperti dalam serial animasinya. Apalagi, Isabela Moner adalah seorang gadis muda berusia 16 tahun.
Di film yang tengah digarap oleh Paramount ini, gadis yang selalu menyandang ransel ini memang dikisahkan telah ABG. Namun, ia masih tetap ditemani sepupunya, Diego dan kera sahabatnya, Boots.
Advertisement
Ternyata, ada banyak cerita menarik dari Isabela Moner. Tak hanya cantik, gadis ini juga memiliki segudang prestasi.
Baca Juga
Simak juga video berikut:
Panggung Broadway
Isabela Moner adalah seorang gadis kelahiran Cleveland, Ohio, Amerika Serikat, pada 10 Juli 2001. Ibunya berasal dari Lima, Peru.
Sejak kecil, ia sudah menunjukkan bakat yang cemerlang di dunia seni. Dalam situs resmi Isabela Moner, disebutkan bahwa ia debut di panggung Broadway dalam pertunjukan "Evita" pada usia sepuluh tahun.
Di usia yang sama, ia juga debut sebagai seorang penyanyi cilik.
Advertisement
Main Film
Isabela Moner juga mulai terjun ke dunia layar lebar sejak 2013. Sudah ada lima judul film yang ia bintangi. Dua di antaranya adalah Transformers: The Last Knight, dan Sicario: Day of the Soldado yang akan dirilis tahun ini.
Kuliah Umur 15 Tahun
Tak hanya cemerlang di dunia seni peran, ternyata Isabela Moner juga berotak encer. Buktinya, di tengah kesibukannya di dunia hiburan, ia diterima di universitas pilihannya pada usia 15 tahun.
"Di keluargaku, pendidikan yang berkualitas adalah sesuatu yang sangat berharga. Kuharap kalian semua menyadari betapa pentingnya menjadi seseorang yang cerdas ketimbang menjadi seorang bintang film. Aku tak sabar untuk bekerja keras meraih gelarku," tutur Isabela Moner di Instagram miliknya, seperti dilansir dari M Magazine.
Seperti apa kira-kira akting Isabela Moner di Dora the Explorer versi live action? Kita tunggu saja filmnya rilis pada Agustus tahun depan.
Advertisement