Liputan6.com, Jakarta - Rachel Maryam, diketahui sibuk dengan profesi barunya sebagai politisi. Fokus di dunia politik, Rachel Maryam mulai jarang lagi tampil di dunia hiburan Tanah Air.
Namun belakangan ini, dirinya kembali melakukan syuting untuk sebuah FTV. Apakah Rachel Maryam akan kembali ke dunia entertainment?
"Enggak. Ini kan kadang-kadang kalau misalnya ada waktu luang pas di kantor nggak ada rapat. Nah aku masih meluangkan waktu kalau ada tawaran suka syuting juga karena melepas kangen," kata Rachel Maryam di kawasan Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (16/5/2018).
Advertisement
Baca Juga
Rachel Maryam mengakui bahwa di dunia politik dirinya juga merasakan kejenuhan. Untuk itu, syuting dirasa cukup bisa membuatnya menghilangkan hal itu.
Â
Ingin Ceria
"Karena kita kan di dunia politik bosen juga kalau mikirin politik terus. Pengin juga ceria-ceriaan," sambungnya.
Â
Advertisement
FTV
Apalagi, syuting FTV tidak memakan waktu yang cukup panjang. Dirinya hanya cukup menyisakan satu atau dua hari untuk proses syutingnya.
"Terakhir syuting FTV kok. Berapa ya, sebulan atau dua bulan lalu. FTV kan syuting cuma dua hari. Ya lumayan itu bisa dipakai Sabtu Minggu," ungkap Rachel Maryam.
Â
Sesuaikan
Kendati demikian, Rachel Maryam harus tetap bisa menyesuaikan waktunya untuk syuting dengan kesibukannya berpolitik.
Â
Advertisement
Tolak Tawaran
"Tapi memang jarang, kadang-kadang kalau Sabtu Minggu ada acara partai atau apa juga nggak bisa. Kadang-kadang kalau nggak bisa, tawarannya ditolak," ungkap Rachel Maryam.