Liputan6.com, Seoul - Kembalinya Bangtan Boys alias BTS ke jagat musik K-Pop lewat album Love Yourself: Tear, disambut dengan gegap gempita oleh penggemarnya. Sejumlah rekor pun langsung dipecahkan oleh BTS, tak lama setelah single terbaru mereka yang bertajuk "Fake Love" dirilis.
Dilansir dari Soompi, Sabtu (19/5/2018), BTS memecahkan rekor dalam layanan streaming musik terbesar di Korea Selatan, Melon.
Dalam satu jam pertama setelah rilis, lagu "Fake Love" didengarkan oleh 107.885 pendengar unik. Angka ini, mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Wanna One lewat lagu "Beautiful" dengan 102.869 pendengar.
Advertisement
Saat berita ini ditulis, videoklip "Fake Love' juga telah ditonton sebanyak 39 juta kali. Ini sekaligus mencatat "Fake Love" sebagai videoklip tercepat yang mencapai angka 30 juta views, yakni dalam waktu sekitar 16 jam.
Baca Juga
Ulasan Rolling Stone
Tak hanya Army, sebutan bagi penggemar BTS, media internasional pun tertarik untuk mengulas Love Yourself: Tear.
Rolling Stone misalnya, memberikan rating 3,5 dari lima bintang. Media ini menyebutkan bahwa album ini masih memiliki DNA dari BTS yang kental dengan nuansa hip hop, ditambah bumbu R&B dan elektro-pop di sejumlah lagu.
Advertisement
Tak Perlu Versi Remix
Rolling Stone menyebut sisi melodik musik BTS yang ditingkahi dengan lantunan suara dan rap yang intens, diperkirakan masih akan mampu membius publik. "Dalam dunia yang adil, album ini akan masuk ke jajaran Top 40, tanpa perlu adanya remix."
Â
Lagu yang Emosional
Sementara Spin melemparkan pujian atas lagu-lagu baru BTS yang emosional. Termasuk dalam single utama mereka, "Fake Love".
Spin juga mencatat, bahwa album terbaru ini selaras dengan perjalanan BTS yang kini tengah menuju puncak karier. "Ketimbang terfokus pada popularitas, mereka (BTS) memilih untuk menikmati momen ini, kebersamaan mereka, dan para penggemar. Begitu pula dengan Love Yourself: Tear."
Advertisement