Sukses

Cerita Franda Lewati Masa-Masa Sulit Rawat Si Buah Hati

Franda merawat buah hatinya tanpa bantuan selama dua bulan.

Liputan6.com, Jakarta - Tak terasa, sudah hampir dua bulan Franda dan Samuel Zylgwyn dilimpahkan kebahagiaan dengan kehadiran buah hatinya, Zylvechia Ecclesie Heckenbücker. Sudah dua bulan pula, keduanya belajar untuk menjadi orangtua yang baik.

Melalui Instagram pribadinya, Franda pun mengungkap cerita singkat soal pengalamannya tersebut. Menariknya, presenter sekaligus model cantik itu tak menggunakan jasa pengasuh atau baby sitter dalam merawat sang bayi.

"Udah 2 bulan jadi full time mom. Thank God, masa2 beratnya udah lewat.. Cape udah pasti apalagi urus sendiri," tulis Franda dalam keterangan foto yang diunggah Sabtu (30/6/2018).

Meski terasa berat, perempuan kelahiran 8 Februari 1987 tersebut tetap bersyukur lantaran bisa melihat perkembangan anaknya secara langsung. Rasa lelah itu pun seakan sirna ketika melihat kecerdasan si kecil.

2 dari 3 halaman

Tetap Bersyukur

"Tapi semuanya worth it banget, karena saya bisa ngikutin perkembangannya, dan ga kelewat moment2 berharga sama sekali. Sekarang Vechia udah mulai ngoceh dan bisa senyum2 kalo diajak ngobrol . Tar kita curhat2an ya nak!" lanjut Franda.

3 dari 3 halaman

Didoakan

Tanggapan positif pun langsung membanjiri kolom komentar potret Franda dan putri kecilnya tersebut. Sebagian besar warganet pun mendoakan hal baik untuk perkembangan Zylvechia Ecclesie Heckenbücker nantinya.

"Sehaaat selalu anak cantikkk sehat selalu ka franda,,," tulis @romyraaminah.

"Sama anak saya juga lg pintar2 ny d ajak ngomong, gemesiiin y ciii," sahut @iisnizar_muchsin.

"Yaa ampuun sumpahh kaa cantik banget dedee nyaa.. Gemesss.. Ak lgi hamill nihh kaa doakan anak q mirip dde nyaa yaa kaa hehe," ungkap @yami27281996.

Video Terkini