Liputan6.com, Jakarta - Film Buffalo Boys memberikan banyak pengalaman baru bagi para pemerannya. Salah satunya adalah Pevita Pearce.
Selama produksi dalam film tersebut, banyak pelajaran yang didapat tak hanya untuk pemainnya, tetapi juga para kru yang terlibat. Pasalnya, film ini banyak menjalin kerja sama dengan luar negeri.
"Bekerja sama dengan tim luar di film ini sangat menyenangkan dan menginspirasi sekali sih. Karena kebutuhan di film ini beda banget dengan film-film sebelumnya. Kayak make up, jadi banyak belajar baru sih," kata Pevita Pearce saat ditemui di Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (4/7/2018).
Advertisement
Baca Juga
Tak hanya itu saja, karakter yang dimainkan oleh Pevita Pearce juga terbilang unik. Dalam karakternya, Pevita Pearce mengharuskan bisa menggunakan panah sebagai senjatanya.
"Yang seru dari karakter aku ini adalah. Aku berkesempatan untuk main panahan. Semua karakter tuh punya senjata masing-masing. Aku latihan satu bulan sebelum syuting untuk bisa panahan," kata Pevita Pearce.
Kapok
Selain itu, ada satu hal lagi yang paling menarik di mana Pevita Pearce harus menunggangi kerbau. Pengalaman itu cukup membuat Pevita Pearce kapok.
Advertisement
Temperamental
"Kalau kuda kan kita ada caranya mengontrolnya, ada alatnya, ada tempat duduknya. Nah kalau ini (kerbau) enggak bisa ditebak, agak temperamental, kita enggak tahu mood-nya, jangan dicoba sih. Cukup sekali-dua kali, enggak mau naik kerbau lagi," tutup Pevita Pearce.