Sukses

Bikin Gamelan Jadi Mewah, Riki Putra: Kalau Meninggal Udah Bangga

Musikus muda, Riki Putra, benar-benar menepati janjinya akan membawa gamelan menjadi lebih mewah.

Liputan6.com, Jakarta - Musikus muda, Riki Putra benar-benar menepati janjinya saat menggelar konser bertajuk 'Bangkit! Musik Indonesia'. Dibantu dengan Addie MS, ia sukses membawakan beberapa lagu orkestra dengan berkolaborasi dengan gamelan.

Dalam konser yang digelar di Ciputra World, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Sabtu (21/7/2018), Riki Putra benar-benar membuat gamelan terdengar lebih mewah dalam konser tersebut.

Riki Putra juga membawakan beberapa lagu-lagu populer seperti "Pejantan Tangguh" milik Sheila on 7, "Garuda di Dadaku" nya NTRL, hingga yang paling spesial, "We Will Rock You" milik Queen. Ya, semuanya tentu dengan dibalut kemegahan orkestra dan gamelan.

Ditemui usai menggelar konser, Riki Putra mengungkapkan kebanggaannya bisa menggelar konser ini bersama Addie MS.

 

2 dari 3 halaman

Bangga

"Kali ini apa ya, dreams come true lah obviously. itu ya kalau misalnya besok meninggal gitu, aku udah bahagia, mimpiku udah tercapai, sangat-sangat bahagia sekali bisa berkontribusi untuk Indonesia," kata Riki Putra.

 

3 dari 3 halaman

Dapat Pujian

Dalam konser tersebut, tampil pula penyanyi Reza Artamevia. Ia membawakan lagu-lagu andalannya seperti Pertama dan Keabadian. Usai konser, Reza Artamevia memuji talenta yang dimiliki oleh Riki Putra.

"Saya rasa dia musisi muda yang sangat-sangat berbakat dan berani untuk berekspresi, untuk mengambil langkah di usianya 26 tahun. Saya rasa itu pantas karena dia memiliki talenta yang baik," pungkas Reza Artamevia.

Video Terkini