Sukses

Ayu Ting Ting Akan Beli Apartemen Denada?

Ayu Ting Ting sudah mengetahui tentang rencana penjualan apartemen milik Denada.

Liputan6.com, Jakarta - Sudah hampir dua bulan lamanya anak Denada, Shakira Aurum, di Singapura untuk berobat leukemia. Selama tinggal di sana, berbagai tindakan medis telah dilalui anak lima tahun tersebut.

Demi mendapat pengobatan terbaik, biaya yang dikeluarkan Denada pun tak sedikit. Ia bahkan sampai harus menjual satu unit apartemen mewahnya di Mega Kuningan, Jakarta Selatan, untuk mencukupi biaya pengobatan.

Kabar Denada menjual apartemen juga telah sampai ke telinga Ayu Ting Ting. Sebagai sahabat baik, tentu ia merasa amat prihatin.

"Kita doakan saja semuanya untuk Denada. Kita juga harus terus semangati Denada karena ini musibah," kata Ayu Ting Ting ketika ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (31/7/2018).

 

Saksikan video berikut ini:

2 dari 3 halaman

Beli Apartemen

Lantas, apakah Ayu Ting Ting juga berniat membeli apartemen yang dijual Denada demi meringankan beban sahabatnya itu?

"Doakan saja semoga rezeki saya lancar dan banyak," ungkap Ayu Ting Ting seraya berlalu.

3 dari 3 halaman

Jenguk ke Singapura

Sebelumnya Ayu Ting Ting juga telah menyempatkan diri terbang ke Singapura untuk menjenguk Shakira. Respons anak berusia lima tahun itu amat bahagia karena sang idola datang menemuinya.