Liputan6.com, Jakarta - Syahrini boleh berbangga hati, konser 10 tahun perjalanan kariernya di dunia hiburan ditanggapi antusias para penggemar.
Pada acara tersebut, Syahrini membagi penonton dalam beberapa kelas, dengan harga yang tentunya juga berbeda.
Advertisement
Baca Juga
Tiket konser yang rencananya dihelat pada 20 September mendatang ini pun dipatok harga mulai dari Rp 335 ribu hingga Rp 25 juta.
Dalam hitungan hari, tiket konser Syahrini bertajuk "10 Tahun Jambul Khatulistiwa" untuk kelas Silver hingga Diamond ludes terjual. Bagaimana dengan tiket seharga Rp 25 juta?
Tak Menyangka
Banyak orang yang meragukan tiket konser Syahrini seharga puluhan juta rupiah itu laku terjual. Namun nyatanya, itu pun sudah tak tersisa.
Itu diungkapkan Syahrini di akun Instagram, Rabu (1/8/2018). Dirinya pun tak menyangka tiket kelas ini bisa habis dalam waktu singkat.
Advertisement
Bersyukur
"Alhamdulilah Yang Bertubi-tubi...Sesuattuuhh Iyaaaa....Khaann !...INCESSS Tidak Menyangka Dan INCESSS Tidak Mendugahh, Bahwasanya Tiket Konser INCESSS SEAT,Seharga 25.0000.000 ,Sungguh-Sungguh TelahSOLD OUT !#SHIOOWWW," tulisnya di Instagram.
Bangga
Syahrini, pun bangga sebagai selebritas Tanah Air, kerja kerasnya selama ini diapresiasi masyarakat.
"Akhirnya Penyanyi Indonesia Di Apresiasi Sedemikian TINGGI Oleh Pencinta Musik....Trimakasih Banyak Kamu Yang Sudah Bikin SOLD OUT Tiket Konser Incesss Inihh.Jadi Makin Ga Sabar Lagieh Berjumpa Manja Sama Kamuuu Tgl 20 September 2018...Dengan Melihat Antusiasme Kamu Kesayangan Incesss Semuanyahh......Ini Bukan “KONSER DAN SHIIOOWWW BIASA”Ini Adalah “PERTUNJUKAN MUSIK SENI & TAWA”," tuturnya.
Advertisement