Sukses

Liburan ke Tempat Impian, Titi Kamal dan Christian Sugiono Pamer Ciuman

Sudah sepekan ini Titi Kamal dan Christian Sugiono berada di Amerika Serikat.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai seorang figur publik yang punya segudang aktivitas, liburan menjadi momen langka bagi Titi Kamal dan Christian Sugiono. Alhasil, begitu punya waktu luang, keduanya langsung memutuskan pergi liburan ke tempat yang jauh.

Sudah sepekan ini Titi Kamal dan Christian Sugiono berada di Amerika Serikat. Titi dan Tian--sapaan akrab Christian Sugiono-- tidak hanya pergi berdua saja tapi juga bersama kedua putra mereka, Arjuna dan Kai.

Selama liburan, keluarga ini mengunjungi beberapa tempat menarik. Salah satunya yakni Antelope Canyon, sebuah ngarai yang terbentuk dari erosi batuan pasir Navajo yang berada di Arizona, Amerika Serikat.

Titi Kamal tidak kuasa menyembunyikan kebahagiaannya bisa mengunjungi Antelope Canyon, destinasi liburan yang selama ini diimpikannya. "Seperti sihir. Impian kita selain liat aurora borealis adalah ke antelope canyon," cerita Titi di Instagram pribadinya, Kamis (9/8/2018).

 

2 dari 3 halaman

Ciuman Mesra

Christian Sugiono dan Titi Kamal pun tak ingin melewatkan kesempatan langka ini. Di tengah keindahan Antelope Canyon, suami istri ini foto sambil berciuman.

Pose romantis ini diperlihatkan Christian Sugiono melalui Instagram pribadinya. "Setiap kali kami memeriksa daftar keinginan kami: ditutup dengan foto ciuman," kata bintang film Jomblo itu.

Kemesraan Christian Sugiono dan Titi Kamal ini sukses membuat iri banyak orang. Tidak sedikit juga warganet yang mendoakan keharmonisan rumah tangga Titi dan Tian.

 

3 dari 3 halaman

Tanpa Asisten

Menariknya, Titi Kamal dan Christian Sugiono tidak membawa satu pun asisten dalam liburan mereka kali ini. Titi dan Tian saling berbagi tugas dalam menjaga kedua buah hati mereka.

Christian bertugas mengurus si sulung, Arjuna. Sementara Titi Kamal fokus pada si kecil Kai.

"Saat traveling ber-4 aku dan Tian bagi tugas, aku jaga Kai, Tian jaga Juna, kita semua amazed sama ciptaan Tuhan ini, bagus bangettt kayak lukisan," cerita pemain film Ada Apa Dengan Cinta? itu.

Video Terkini