Sukses

Main Film Komedi, Brianna Simorangkir Tak Bisa Jalan

Brianna Simorangkir, salah satu selebritas yang terlibat dalam film DOA Mencari Jodoh.

Liputan6.com, Jakarta - Brianna Simorangkir, salah satu selebritas yang terlibat dalam film DOA Mencari Jodoh. Uniknya, dalam film komedi garapan Anggy Umbara ini ia justru harus beradegan laga.

Bersama lawan mainnya, Nirina Zubir, Brianna Simorangkir pun belajar bela diri setiap hari. Setelah cukup lama berlatih, tiba-tiba koreografer pun berubah.

"Latihan tiap hari dengan Vian Dafu, dia stuntman. Jadi aku sama Kak Nirina belajar setiap hari. Emang ada koreo, tapi pas hari H-nya tiba-tiba koreo itu diganti semua, total. Jadi waktu itu jam 2 pagi saat syuting ada yang bilang, 'Ok Brianna, Nirina apa yang udah kalian belajar sebulan ini diganti. Oke, kita mulai dari awal'. Tapi fun sih," tutur Brianna Simorangkir, di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (9/8/2018).

Demi mendapat akting apik, Brianna Simorangkir pun sempat cedera hingga tak bisa berjalan. Namun, ia tetap memaksakan diri hingga syuting selesai.

 

2 dari 3 halaman

Kepukul

Brianna Simorangkir mengaku untuk adegan yang dimainkan ini baik dirinya maupun Nirina Zubir benar-benar harus berkelahi.

"Aku kepukul beneran. Setiap hari aku sama Kak Nirina tuh pulangnya kayak black eyed atau enggak bisa jalan. Walau begitu tetap harus datang besoknya, dan mendalami lagi. Coba aja lawan juga sakit, tapi just keep going. Jadi, ini beneran bertengkar, sih," lanjut Brianna Simorangkir.

 

3 dari 3 halaman

Sinopsis

Film ini bermula dari kedekatan Doyok (Fedi Nuril), Otoy (Pandji Pragiwaksono), dan Ali Oncom (Dwi Sasono) yang memiliki latar belakang beda, tapi punya nasib sial yang sama. Meski begitu, mereka saling peduli satu sama lain.

Buktinya, Otoy dan Ali Oncom pun mengingatkan Doyok untuk segera mencari jodoh lantaran lama melajang. Semula Doyok cuek, tapi setelah berpikir panjang ia pun setuju.

Doyok pun berkencan dengan Ayu (Laura Basuki), hingga dengan Suci (Titi Kamal). Mereka terbawa berbagai petualangan lucu, menegangkan, hingga terjebak dalam situasi sulit.

Film DOA Mencari Jodoh ini akan tayang di seluruh bioskop Tanah Air pada 16 Agustus mendatang.(Syifa Ismalia/bintang.com)