Liputan6.com, Jakarta Tya Ariestya kembali melakukan program bayi tabung untuk anak keduanya. Kabarnya, kehamilan Tya Ariestya dengan metode bayi tabung ini dilakukan untuk mendapatkan anak kembar.Â
Diakui oleh Tya Ariestya jika dirinya dan suami memang ingin kembali memiliki momongan. Namun apa daya, hal itu tidak bisa dilakukan secara normal. Dengan menggunakan metode bayi tabung yang cukup mahal, tak salah jika keduanya memang menginginkan bayi kembar.
"Pas prosesnya memang dimasukinnya dua (kembar). Hasilnya apakah bisa atau tidak nanti dua Minggu lagi. Semoga berhasil," ujar Tya Ariestya ditemui saat pembukaan toko perlengkapan bayi Birds & Bees di kawasan Hang Lekir, Jakarta Selatan, Jumat (7/9/2018).
Advertisement
Â
Baca Juga
Â
Tak Mempersoalkan
Bagi Tya Ariestya dan suami, tak terlalu neko-neko untuk mendapatkan anak kembar. Jika tak diizinkan, mereka pun tidak terlalu mempersoalkannya.Â
"Kita memang berkeinginan untuk kembali punya anak. Kalau sampai kembar dan berhasil, itu bonus aja sih. Karena anak pertama sudah laki-laki, jadi mudah-mudahan berikutnya perempuan," ujar Tya Ariestya.
Â
Â
Â
Â
Advertisement
Persiapan
Di kehamilan anak keduanya ini, Tya Ariestya pun mengaku belum sama sekali merasakan ngidam. Hal ini tentu saja tak terlalu merepotkan suaminya.Â
"Paling gampang emosi aja sih. Kalau ngidam belum. Jadi nggak terlalu merepotkan suami kalau minta apa-apa," ujar Tya.
Untuk persiapannya sendiri, Tya mengaku lebih santai. Apalagi, barang-barang dan perlengkapan anak pertama mereka masih terbilang belum lama digunakan.
Perlengkapan bayi seperti stroller, high chair dan car seat sudah mereka miliki. Meeker hanya tinggal menyiapkan perlengkapan untuk anak wanita.
Hal itulah yang dilihat oleh produk perlengkapan bayi Cybex. Produk kebutuhan bayi dari Jerman ini dikenal oleh masyarakat dunia, dimana bekerja sama dengan para designer ternama, salah satunya adalah Jeremy Scott.
"Cybex by Jeremy Scott merupakan stroller yang didesain secara comfy dengan kerangka alumunium gold yang berkualitas tinggi, roda yang smooth dan besar dilengkapi dengan suspensi, membuat si kecil nyaman pada saat di dorong di semua medan," ujar Head of Marcomm & E-commerce, Rachmahda.