Sukses

Jelang Istri Melahirkan, Babe Cabiita Ketakutan Lihat Tagihan Rumah Sakit

Di tengah ketegangan jelang kelahiran anak pertamanya, Babe Cabiita masih saja bisa bercanda.

Liputan6.com, Jakarta - Babe Cabiita, dikenal sebagai seorang komika. Bukan hanya di atas panggung ia melucu, bahkan dalam kehidupan nyata pun tak berbeda.

Di tengah ketegangan jelang kelahiran anak pertamanya, Babe Cabiita masih saja bisa bercanda. Itu terlihat dari video yang diunggahnya di akun Instagram, Kamis (13/9/2018).

Dalam rekaman tersebut, sang istri yang sudah mengenakan pakaian rumah sakit mengatakan kalau kehamilannya itu sudah mengalami pembukaan empat. Tiba-tiba terlihat wajah Babe Cabiita menangis.

"Istri yang mau melahirkan, aku yang kontraksi + deg degkan. Takut ga tahan liat darah sama takut ga tahan liat tagihan rumah sakit," tulis pria berambut kribo sebagai keterangan video.

 

 
 
 
View this post on Instagram

Istri yang mau melahirkan, aku yang kontraksi + deg degkan. Takut ga tahan liat darah sama takut ga tahan liat tagihan rumah sakit 😢😭

A post shared by babecabiita (@babecabiita) on

2 dari 3 halaman

Dicakar

Tak lama kemudian, Babe Cabiita mengunggah foto dirinya tengah menemani sang istri di Rumah Sakit Kemang Medical Center. Tangannya kena cakar.

"Oke cakaran pertama dibukaan 6. Tadi masih senyum senyum, sekarang mulai menyerang," Babe Cabiita menunjukkan bekas cakarannya.

 

3 dari 3 halaman

Berbagi Tips

Babe Cabiita pun berharap, saat sang bayi siap keluar, dirinya masih memiliki rambut kribonya. "Semoga pas bukaan 10 rambut aku masih ada."

Babe Cabiita pun berbagi tips bagi suami yang menemani istri melahirkan secara normal.

"Tips nemenin istri lahiran normal.1. pakai lengan panjang2. pakai sarung tinju.3. pasrah," pungkasnya.

Video Terkini