Liputan6.com, Jakarta - Mo Sidik telah melaporkan sopir pribadinya ke polisi. Sopir pribadi Mo Sidik yang diketahui bernama Anto itu telah membawa mobil pribadi miliknya sejak sebulan yang lalu.
Saat dihubungi Liputan6.com melalui sambungan telepon, Mo Sidik mengaku sudah mengantongi banyak informasi tentang sopirnya tersebut.
Bahkan salah satu mentor di Stand Up Comedi Akademi Indosiar ini mengaku sudah meminta izin terlebih dahulu kepada orang tua si pelaku untuk membawa kasus ini ke jalur hukum.
Advertisement
Baca Juga
"Saya sudah tahu infonya, alamat rumahnya segala macam sudah tahu. Saya malah izin sama orangtuanya, 'Bu, ini anaknya saya laporin ke polisi ya'. Orangtuanya bilang, 'Ya sudah aduin aja gak apa-apa laporin ke polisi aja'," papar Mo Sidik pada Senin (17/9/2018).
Â
Menunggu
Saat ini, Mo Sidik masih menunggu itikad baik dari sopirnya itu untuk mengembalikan mobilnya. Namun ia sendiri ragu jika sopirnya itu akan melakukan hal itu.
"Ya saya sih kalau ada itikad baik mah ya udah lah enggak apa-apa," ujarnya.
Â
Advertisement
Ikhlas
Sejatinya Mo Sidik sudah mengikhlaskan kalau memang pada akhirnya mobil itu tidak kembali. Yang pasti, hukum harus tetap ditegakkan.
"Kalau saya sih sebenernya udah ikhlas sama mobilnya, tapi bagaimanapun kan ini tindak pidana ya," tutup Mo Sidik.