Sukses

Ardina Rasti Gelar Tujuh Bulanan dengan Adat Jawa

Ardina Rasti baru saja menggelar selamatan untuk kandungannya yang telah memasuki usia tujuh bulan.

Liputan6.com, Jakarta - Ardina Rasti tengah menikmati momen kehamilan pertamanya. Tak terasa kandungan istri Arie Dwi Andika ini telah memasuki usia tujuh bulan.

Ardina Rasti pun menggelar ritual tujuh bulanan dengan adat Jawa. Akun Instagram @mirzaws membocorkan acara yang dilakukan Ardina Rasti, Minggu (30/9/2018).

Foto Ardina Rasti tengah memakai kebaya beredar luas. Bahkan, pesinetron cantik ini juga menyanggul rambutnya.

Sementara, Arie Dwi Andika mengenakan beskap. Ia melengkapi penampilannya dengan blankon.

2 dari 4 halaman

Doa

Seperti dilansir dari Vemale.com, mitoni atau acara tujuh bulanan usia kehamilan umum dilakukan pada masyarakat Jawa. Acara mitoni atau tingkeban, merupakan prosesi adat Jawa yang ditujukan pada ibu yang kandungannya mencapai usia tujuh bulan kehamilan.

Mitoni, tingkeban, atau tujuh bulanan merupakan suatu prosesi adat Jawa yang ditujukan pada wanita yang telah memasuki masa tujuh bulan kehamilan. Mitoni sendiri berasal dari kata “pitu” yang artinya adalah angka tujuh. Meskipun begitu, pitu juga dapat diartikan sebagai pitulungan yang artinya adalah pertolongan, di mana acara ini merupakan sebuah doa agar pertolongan datang pada ibu yang sedang mengandung. Selain mohon doa akan kelancaran dalam bersalin, acara mitoni ini juga disertai doa agar kelak si anak menjadi pribadi yang baik dan berbakti.

3 dari 4 halaman

Bahagia

Di foto itu, akun @mirzaw menuliskan, "Selamat untuk Ardina Rasti."

Ardina Rasti pun langsung berkomentar mengenai acara itu yang sukses dijalankan. Ia berterima kasih kepada tamu yang datang.

4 dari 4 halaman

Terima Kasih

Lewat akun @ardinarasti6, Ardina Rasti menuliskan, "Terimakasih banyaaaak mas @mirzaws mbak @tantimrz sudah bersedia hadir. It means a lot to me & @arie10andika #happy."

 

Video Terkini