Sukses

Konser Batal, Judika Minta Maaf

Konser Judika yang semula dijadwalkan akan digelar di Lapangan Adam Malik, Pematangsiantar, pada Minggu (7/10/2018), terpaksa dibatalkan.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar kurang menyenangkan datang untuk para penggemar Judika di Pematangsiantar. Konsernya yang semula dijadwalkan akan digelar di Lapangan Adam Malik pada Minggu (7/10/2018) malam, terpaksa dibatalkan.

Kabar tersebut didapat melalui unggahan Judika. Dalam unggahan tersebut, Judika menyampaikan permintaan maaf terkait batalnya konser tersebut.

Dari keterangan foto terebut, diketahui bahwa alasan batalnya konser tersebut adalah karena masalah perizinan.

"MAAF...!! Hari ini konser saya di Lap. Adam Malik Siantar DIBATALKAN. Dengan Alasan keamanan dan izin keramaian. .," tulis Judika di Instagramnya.

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

2 dari 3 halaman

Belum Selesai

Sejatinya, Judika dan timnya sudah siap sejak siang hari. Hal itu juga diketahui melalui unggahan Judika beberapa waktu sebelum konser. Namun sayang, hingga tiba waktunya masalah perizinan tersebut belum juga selesai.

"Maaf buat judikaholic dan temen2 yang udah datang daritadi. Saya dan team sudah stand by dari siang.Tapi ternyata masalah ijin belum selesai selesai," kata Judika.

 

3 dari 3 halaman

Lain Waktu

Dari situ akhirnya konser terpaksa dibatalkan. Kendati demikian, Judika berharap agar konser ini bisa diselenggarakan pada lain kesempatan.

"Akhirnya info dari Bpk kapolres sendiri meminta dibatalkan demi keamanan. .Semoga ada waktu lain yang lebih baik," tutup Judika.

Video Terkini