Sukses

Pacaran dengan Pembalap, Salshabilla Adriani Baru 2 Kali Nonton

Salshabilla Adriani dan kekasihnya mengaku sudah kenal sejak masih di bangku SMP.

Liputan6.com, Jakarta - Aktris belia Salshabilla Adriani sudah empat bulan menjalin tali asmara dengan pembalap muda Ferrel Fadhil. Keduanya mengaku sudah kenal sejak masih di bangku SMP meskipun baru berpacaran tahun ini.

"Jadi kita kenal sejak kelas 2 SMP. Kita satu sekolah. Cuma negurnya ya sudah gitu-gitu saja. Enggak pernah yang intens banget. Baru ngobrol lagi pas kelas 3 mau ujian nasional. Ngobrol-ngobrol lumayan dekat, terus kebetulan waktu itu dia masih sama (pacar sebelumnya), kebetulan gue juga," ujar Ferrel saat ditemui bersama Salshabilla Adriani di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Kamis (29/11/2018).

"Jadi ngobrol kayak teman biasa, gimana ujiannya, susah enggak, gitu-gitu. Mulai dekatnya itu habis udah (putus). Kelar ujian nasional, pas wisuda sudah putus dua-duanya," lanjut kekasih Salshabilla Adriani itu.

Memiliki pacar seorang pembalap, Salshabilla Adriani mengaku tak begitu khawatir karena ia percaya dengan sang pacar yang bisa menjaga dirinya. Apalagi, Ferrel memang sudah menekuni dunia balap sejak kecil.

 

2 dari 3 halaman

Takut

"Takut sih karena balapan kan kencang gitu kan, tikungan segala macam. Soalnya dia udah balapan dari kecil juga. Aku percaya sama dia dan track record dia juga membuktikan kalau dia memang bisa menjadi seorang pembalap dan aku yakin dia bisa lebih baik lagi. Aku juga percaya dia bisa hati-hati sih," ucap Salshabilla.

Selama berpacaran, baru dua kali Salshabilla menonton Ferrel balapan. Ia pun mengaku merasa senang sekaligus deg-degan ketika melihat sang pacar bertanding.

"Soalnya aku juga senang gitu ngeliat dia balap kayak seru gitu. Terus kayaknya sebal kalau dia kalah, kok nih orang jauh banget, ujung-ujungnya dia menang," kata pelantun 'Malaikat Baik' itu.

3 dari 3 halaman

Fokus dengan Jadwal Kuliah

"Enggak (pernah diajak balapan), aku baru dua kali nonton dia balap. Walaupun memang papanya (Ferrel) sering bilang Salsa cobain nih. Tapi duduk di mana ya. Mobil balap kamu (joknya satu) enggak bisa kan?" lanjut Salshabilla.

Ferrel pun mengatakan tahun ini memang jarang bertanding karena ingin fokus dengan jadwal kuliahnya.

"Memang tahun ini gue lagi rada absen sedikit dari dunia balap. Tahun depan baru full, karena tahun ini baru awal kuliah jadinya lebih ngikutin jadwal kuliah dulu," pungkas Ferrel.

Penulis: Ferry Sanjaya

Sumber: Kapanlagi.com

Video Terkini