Sukses

Audi Marissa Sering Punya Masalah dengan Dompet

Audi Marissa kerap kerepotan karena lupa membawa benda penting ini.

Liputan6.com, Jakarta - Audi Marissa saat ini semakin disibukkan dengan kegiatan barunya. Selain bermain sinetron dan film, Audi Marissa juga baru membuka bisnis di bidang kuliner.

Hal itu membuat jadwal Audi Marissa semakin padat antara satu kegiatan dengan kegiatan lain. Hal ini membuatnya menjadi terburu-buru dalam melakukan kegiatannya.

Imbasnya, Audi Marissa melupakan sesuatu yang cukup penting. Audi Marissa mengaku dirinya sering bermasalah karena lupa membawa dompetnya.

"Untuk sekarang-sekarang ini, karena sering banget bepergian dan buru-buru banget, karena harus mengatur jadwal syuting dan jadwal ke tempat meeting dan segala macam, kadang tuh suka ketinggalan dompet. Apalagi cewek kan, otomatis dompet suka enggak terbawa," kata Audi Marissa saat ditemui dalam acara grand launching aplikasi dompet elektronik Dana, di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (6/12/2018).

2 dari 3 halaman

Kerepotan

Jelas hal tersebut membuat Audi Marissa kerepotan. Pasalnya, dirinya harus mencari orang yang rela meminjamkan uang kepadanya saat itu.

"Oh iya sempat sih repotnya gimana, kayak lagi pesan makan, terus enggak bawa dompet dan enggak ada cash juga sama sekali di tas, jadi kayak wow seribet itu. Kadang untung ada teman yang pinjamkan uang," kata Audi Marissa.

3 dari 3 halaman

Solusi

Namun, kerepotan itu kini sudah berhasil dipecahkan. Audi Marissa berhasil menemukan solusi melalui sebuah aplikasi dompet digital. "Tapi sekarang sudah ada salah satu solusi. Karena sekarang zaman sudah canggih, dan ada satu aplikasi Dana, awalnya kayak Dana itu apa, ternyata kayak elektronik dompet gitu," tutur Audi Marissa.

Ia melanjutkan, "Terus memang worth it banget sih buat aku yang suka ketinggalan dompet, apalagi kalau kita lagi pegang handphone kan ribet banget ambil dompet segala macam. Untuk bayar gampang banget pakai Dana," katanya.