Sukses

Anak Ketiga Desta dan Natasha Rizky Dinobatkan Jadi Bodyguard

Anak ketiga Desta dan Natasha Rizky ini berjenis kelamin laki-laki.

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan selebriti Desta dan Natasha Rizky belum lama ini kedatangan anggota baru keluarganya. Tepatnya pada 12 Desember 2018 lalu.

Anak ketiga Desta dan Natasha Rizky ini berjenis kelamin laki-laki. Ini menjadi sangat spesial mengingat kedua anak sebelumnya berjenis kelamin perempuan.

Bahkan saking spesialnya, sejak kecil pun putra Desta dan Natasha Rizky ini langsung dinobatkan sebagai bodyguard keluarga. Terbukti di unggahan Natasha Rizky pada Sabtu (15/12/2018).

2 dari 3 halaman

Bodyguard

"Miguel.. siap siap jadi bodyguard yg jagain kakak kakak nya yah. dua kakak nya yg beda bener karakter nya. Yang sabar dan kuat menerima kenyataan yah nak berada di tengah tengah duo princess the genkgeuss ini," tulis Natasha Rizky.

3 dari 3 halaman

Nama

Bayi mungil itu diberi nama yang terdengar sangat unik, Miguel Arrawsya Janied. Melalui unggahan lainnya, Natasha Rizky mengungkap arti dari nama sang anak.

"Artinya Insya Allah: Bangsawan muslim yg taat kpd Allah, expressive, ceria, semangat dan berkelakuan baik," tulis Natasha Rizky dengan foto sang anak yang tampak menggemaskan.

Video Terkini