Sukses

Di Golden Globes 2019, Rami Malek Bocorkan Alasan Terpilih Jadi Freddie Mercury

Di karpet merah Golden Globes 2019, Rami Malek menceritakan alasan ia bisa terpilih memerankan Freddie Mercury.

Liputan6.com, Los Angeles - Salah satu bintang yang paling ditunggu-tunggu dalam perhelatan Golden Globes 2019, adalah Rami Malek. Pasalnya, ia adalah salah satu nomine yang dijagokan di kategori Best Performance by an Actor in a Motion Picture — Drama.

Ini, tentunya berkat performanya yang apik sebagai Freddie Mercury di film Bohemian Rhapsody.

Nah, di karpet merah Golden Globes 2019 yang digelar hari ini, Senin (7/1/2019) di Beverly Hills, California, Rami Malek sempat menceritakan alasan ia bisa terpilih sebagai pemeran musisi legendaris ini, menurut dirinya. 

Semua ini, ternyata karena matanya. "[Kurasa] karena kenakalan yang terlihat di mataku," tuturnya kepada Ryan Seacrest yang mewawancarainya di karpet merah Golden Globes 2019, seperti dilansir dari E! News, Senin (7/1/2019).

2 dari 2 halaman

Lawan Kuat

Sementara itu, dalam Golden Globes 2019 ini, Rami Malek akan berhadapan dengan sejumlah aktor kawakan. Yang digadang-gadang sebagai lawan kuatnya, adalah Bradley Cooper yang tampil dalam A Star Is Born.

"Persaingan kali ini tampaknya akan terjadi antara Cooper versus Malek yang menampilkan dua bintang rock yang sangat berbeda," tulis Vulture dalam prediksi Golden Globes mereka.

Kebetulan, ini adalah tahun ketiga mereka masuk nominasi Golden Globes. Sebelumnya, Rami Malek masuk nominasi pada 2016 dan 2017 lewat serial Mr. Robot.

Sementara Bradley Cooper 2013 dan 2014 maju dengan film Silver Linings Playbook dan American Hustle. Namun sampai sekarang keduanya belum membawa pulang piala berbentuk bola dunia tersebut.

Video Terkini