Sukses

Jennie Blackpink dan Irene Red Velvet Sempat Bertengkar di Amerika

Jennie Blackpink dan Irene Red Velvet memutuskan untuk bertemu dan makan siang bersama di sebuah restoran.

Liputan6.com, Jakarta - Sudah bukan hal baru melihat keakraban antara Jennie Blackpink dan Irene Red Velvet. Keduanya terlihat sudah berteman dekat. Bahkan, beberapa video dan foto menunjukkan betapa keduanya layak menjadi sahabat.

Belum lama ini, sempat beredar deretan potret dua artis idola populer tersebut sedang berada di sebuah restoran di Los Angeles, Amerika Serikat.

Seperti diketahui, Blackpink sibuk menjadi bintang tamu di acara televisi di Amerika. Sedangkan Red Velvet tengah disibukkan dengan konser tur mereka di sana. Berada di tempat yang sama, keduanya memutuskan untuk nongkrong bareng.

Sama-sama berada di Los Angeles, Jennie Blackpink dan Irene memutuskan untuk bertemu dan makan siang bersama di sebuah restoran. Kebersamaan keduanya pun lantas diketahui oleh penggemar yang berada di lokasi sama.

2 dari 3 halaman

Soal Bayaran

Momen dua idola tersebut sedang nongkrong bareng pun lantas ramai muncul di media sosial. Banyak penggemar yang ikut senang melihat idola mereka bisa bersantai bersama.

Lucunya, Jennie dan Irene sempat bertengkar. Bukan seperti yang dikira banyak orang, keduanya sempat berseteru soal siapa yang akan membayar.

Ya, dua bintang dari agensi berbeda ini sama-sama ingin membayar untuk makan siang yang mereka makan. Saat cek datang, Jennie dan Irene tampak berebut untuk membayar. Di Korea Selatan memang sudah jadi kebiasan untuk membayar makanan keluarga atau teman.

Meski foto saat rebutan itu beredar, sampai sekarang tak diketahui siapa yang akhirnya berhasil membayar makan siang tersebut.

3 dari 3 halaman

Angka Fantastis

Lewat akun Twitter resmi, YG Entertainment sempat mengunggah informasi soal MV "Solo" dari Jennie Blackpink telah meraih angka views yang fantastis. Unggahan tersebut dihiasi dengan foto Jennie dari video musik tersebut.

Menurut perhitungan, pada tanggal 10 Februari 2019 pukul 19.00 KST, video musik tersebut telah melebihi angka 200 juta views. Hal ini terjadi setelah dua bulan 29 hari usai video musik itu dirilis pada 12 November 2018.

Pada Kamis (14/2/2019) kemarin, Irene Red Velvet sempat menjadi bintang tamu dalam sebuah acara televisi "We Will Channel You" yang disiarkan oleh channel SBS.

Dalam program tersebut, leader dari Red Velvet itu kalah dari pembawa acara Kang Ho Dong dalam sebuah tantangan. Mau tak mau, ia harus menerima hukuman yakni menghiasi wajahnya dengan tinta hitam.

Tak lama, mereka memperlihatkan Irene yang menuju wastafel dan mencuci mukanya untuk hapus cat serta make-up. Lewat acara itu, ia memamerkan wajah tanpa riasan.

Penulis: Subi Akto/Kapanlagi.com

Video Terkini