Sukses

Ananda Sukarlan Gelar Konser Spesial untuk Indonesia

Konser ini didedikasikan Ananda Sukarlan untuk perbaikan politik di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Pianis Ananda Sukarlan berencana menggelar konser khusus. Konser yang akan digelar di Soehana Hall Energy Building, SCBD, Jakarta Selatan pada 29 Maret 2019 itu didedikasikan Ananda untuk perbaikan politik di Indonesia.

Menurut Ananda Sukarlan, konser bertajuk 'Dari Jokowi, PSI, hingga Broadway' ini juga ditujukan untuk Presiden Joko Widodo.

"Saya ingin menyumbang sesuatu buat perbaikan politik. Karena saya bisanya main piano, makanya saya bikin konser untuk Jokowi," ujar Ananda Sukarlan dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, Senin (18/3/2019).

2 dari 3 halaman

Gaet Musisi Top

Tak sendiri, Ananda Sukarlan juga menggandeng beberapa musisi papan atas. Di antaranya Giring Ganesha dan soprano asal Surabaya, Mariska Setiawan.

Bersama Mariska, komposer 50 tahun itu nantinya akan membawakan hits broadway seperti "On My Own" dari Les Miserables, dan "I Have Confidence" dari The Sound of Music.

3 dari 3 halaman

Klasik Virtuosik

Sedangkan dengan Giring Ganesha, Ananda akan menyuguhkan lagu-lagu nasional yang dikemas dalam piano klasik virtuosik. Terinspirasi dari komponis Hungaria, Franz Liszt, Ananda telah menyusun Rapsodia Nusantara yag berisikan melodi lagu rakyat seluruh Indonesia yang akan dia pentaskan.

Video Terkini