Sukses

Bantu Penumpang di Pesawat Bukan Kebaikan Pertama Keanu Reeves

Keanu Reeves ikut mengantar para penumpang sampai ke tujuan semula menggunakan van.

Liputan6.com, Los Angeles - Belum lama ini, Keanu Reeves membantu penumpang pesawat United Express rute San Fransisco-Los Angeles mendarat darurat di Bakersfield, California, Sabtu (23/3/2019). Dengan murah hati, ia membantu para penumpang sambil menunggu barang mereka turun.

Tak sampai di situ saja, Keanu Reeves juga ikut mengantar para penumpang sampai ke tujuan semula menggunakan van.

Salah satu penumpang pesawat itu adalah pengembang game Amir Blum yang akhirnya bisa melanjutkan perjalanan ke Los Angeles dengan menumpang van bareng Keanu Reeves, yang menghibur mereka dengan memutar musik melalui ponselnya.

Dilansir IGN Southeast Asia, Keanu Reeves dikenal sebagai aktor Hollywood yang murah hati.

 

2 dari 3 halaman

Bantu Mobil Mogok

Aktris peraih Academy Award, Octavia Spencer, menceritakan awal kariernya yang sempat dibantu pemain film John Wick ini. Sesaat setelah pindah ke LA, mobil Spencer mogok dalam perjalanan menuju audisi.

Diwawancara Meredith Vieira, Spencer mengatakan ada seorang pria naik motor yang membantunya dan ternyata itu adalah Keanu Reeves. Ia mendorong mobil Spencer ke sisi jalan.

"Tak ada orang yang mau bantu aku saat itu karena mobilku yang kotor banget. Aku parkir di bawah pohon seharian jadi banyak kotoran burung di sana. Sampai saat Keanu Reeves datang dengan naik motor, pakai helm dan kacamata. Dia bilang, 'Hey, kamu butuh bantuan?" kenang Spencer.

 

3 dari 3 halaman

Makan Bareng Gelandangan

Rupanya, Keanu Reeves memiliki yayasan pribadi untuk riset kanker dan juga sebuah rumah sakit anak-anak.

Pada 1997, paparazi memotret Keanu Reeves nongkrong bareng gelandangan di Hollywood. Keduanya makan camilan bersama-sama. (Antaranews.com)

Video Terkini