Sukses

Tanggapi Hubungan Gisel dan Wijin, Gading Marten: Itu Hak Dia

Gading Marten komentari hubungan Gisel dan Wijin.

Liputan6.com, Jakarta - Kepada sahabatnya, Melaney Ricardo, Gading Marten menanggapi hubungan Gisella Anastasia dengan Wijin. Secara pribadi, aktor 37 tahun ini bahagia dengan hubungan dua sejoli itu.

"Sekali lagi yang gue pengin tekanin, Gisel berhak bahagia, Gempi harus bahagia, gue juga berhak bahagia. Jadi kalau misalnya banyak orang yang menyayangkan, kayak sekarang Gisel dekat sama orang, itu sudah haknya dia," imbuhnya dalam saluran YouTube Melaney Ricardo, Kamis (4/4/2019).

Menurut Gading Marten, Gisella Anastasia berhak mencari kebahagiaannya yang sempat hilang. Apalagi, saat ini Gisella Anastasia sudah tak terikat hubungan pernikahan dengan siapa pun.

"Kalau misalnya dulu pas masih nikah, ya jadi masalah. Tapi kan sekarang kasusnya sudah selesai jadi enggak masalah. Itu hak Gisel untuk bahagia. Makanya kalau ditanya, kalau Gisel bahagia, gue bahagia juga," paparnya.

2 dari 3 halaman

Prioritas Gading

Lebih lanjut, aktor peraih Piala Citra 2018 ini juga mengungkap prioritas hidupnya. Saat ini, Gading Marten belum ingin memikirkan hubungan asmara.

"Tapi masing-masing orang kan punya prioritas. Kayak gue sekarang, ya gue mah lagi konsentrasi kerja. Tapi kalau misalnya Gisel sudah menemukan yang membuat dia bahagia, enggak apa-apa dan dia berhak," tandas Gading Marten.

3 dari 3 halaman

Liburan Bareng

Sementara itu, lagi-lagi Gisella Anastasia dan Wijin tertangkap kamera amatir saat berada di Bandara. Keduanya rupanya sedang berlibur bersama ke Thailand.

Hal ini diketahui dari unggahan akun Instagram Lambe Turah. Dalam fotonya itu, Gisella Anastasia terlihat mengenakan long dress sambil membawa koper berukuran besar.

Video Terkini