Sukses

Usai Avengers: Endgame, Serial Hawkeye Tayang Desember 2019

Serial tentang Hawkeye akan bercerita tentang petualangan master memanah Clint Barton.

Jakarta Ketika sebagian besar fans bersiap menyambut kehadiran film Avengers: Endgame, Disney Marvel mengeluarkan kabar gembira. Mereka berencana untuk membuat sebuah serial tokoh Marvel lainnya. Kali ini, karakter yang akan dikembangkan adalah Hawkeye.

Serial tentang Hawkeye akan bercerita tentang petualangan master memanah Clint Barton atau Hawkeye. Dia akan memberikan obor kepada Kate Bishop, anggota kelompok Young Avengers dan orang pertama yang memanggilnya Hawkeye.

Dalam film Avengers, tokoh Hawkeye diperankan oleh aktor Jeremy Renner dan ia digadang-gadang akan terlibat juga dalam proyek serial itu. Meski demikian, perwakilan dari Disney, Marvel serta Jeremy Renner belum mau berkomentar terkait rumor tersebut.

2 dari 3 halaman

Bergabung di Avengers

Renner sendiri telah bermain sebagai Hawkeye sejak 2011 pada film Thor. Kemudian, ia tampil pada Avengers: Age of Ultron dan Captain America: Civil War.

Pada Avengers: Infinity War, Renner absen dan akan muncul kembali di Avengers: Endgame yang rilis bulan ini. Nantinya, dia akan muncul dengan penampilan yang berbeda dan mendapat kode nama baru, yakni Ronin.

 

3 dari 3 halaman

Akhir 2019

Dikutip dari Deadline, Jumat (12/4), serial tersebut rencananya akan hadir di Disney+, layanan streaming Disney akhir 2019 mendatang.

Sumber: Jawapos.com

Video Terkini