Sukses

Gombalan Manis Rina Nose untuk Josscy Aartsen

Sudah resmi bertunangan, Rina Nose dan Josscy Aartsen memang menjalin hubungan yang serius.

Liputan6.com, Jakarta - Rina Nose dan Josscy Aartsen sudah resmi bertunangan. Saat ini, keduanya menghiasi timeline Instagram mereka dengan foto-foto kebersamaan.

Rina Nose dan Josscy Aartsen juga sukses membuat iri warganet dengan potret kemesraan yang dibagikan keduanya di media sosial.

Baru-baru ini, Rina Nose bahkan sempat membuat warganet terpingkal dengan caranya menggombali sang kekasih.

Awalnya, Rina Nose hanya mengunggah foto bersama Josscy Aartsen di Instagram. Foto tersebut menampilkan wajah keduanya mengarah ke kamera. Tampak Rina Nose tersenyum berada di samping kekasihnya.

 

 

 

 

 

2 dari 3 halaman

Gombal Manis

Yang menarik, Rina Nose menuliskan kalimat yang mengundang tawa siapapun yang membacanya. Kalimat tersebut berupa gombalan manis untuk sang kekasih. 

"Micin, micin apa yang bikin senyum? 'Apa?' Micintai kamu #eeeaaaa @josscy," tulis Rina sambil menambahkan emoticon kiss yang ditujukan untuk pujaan hatinya itu.

 

 

3 dari 3 halaman

Komentar Warganet

Unggahan kalimat bernada gombal Rina Nose langsung mengundang perhatian warganet untuk berkomentar. Mereka terhibur dengan cara Rina Nose menggoda Josscy Aartsen.

"Senenggg liatnya, semoga jodoh yaaa... @rinanose16," tulis akun @rumahcantiknafisa.

"Langgeng ya teh @rinanose16 @josscy GBu," sambung akun @diana_abel.

"Icikipreet aweu aweu😍😍," akun @mythadelia, menambahkan.