Sukses

Konflik di Atas Panggung, Rian Sebut D'Masiv Adalah Belahan Hati

Rian D'Masiv mengatakan bahwa band-nya adalah belahan hatinya sampai kapan pun.

Liputan6.com, Jakarta - D'Masiv diketahui telah selesai menghibur warga Lombok di Lapangan Rembiga. Namun ada pemandangan kurang baik ketika D'Masiv manggung di acara tersebut.

Sang vokalis, Rian Ekky Pradipta, terlihat tidak akur dengan sang pemain bass, Rai. Bahkan, sang bassis sampai-sampai mendorong Rian D'Masiv dan melempar bass-nya hingga meninggalkan panggung saat D'Masiv masih beraksi.

Aksi tersebut terlihat dalam sebuah rekaman video amatir seorang penonton yang menyaksikan aksi panggung D'Masiv. Video tersebut kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram Lambe Turah di Instagram pada Sabtu (13/7/2019).

"Wweee Ade yg berantem di panggung kayanya. Ketangkep hengpon jadul shay. Duh ampe turun panggung loh. Yg nonton live tau penyebabnya gak?" tulis akun gosip tersebut.

2 dari 2 halaman

Belahan Jiwa

Menyusul pemberitaan tersebut, berbagai spekulasi muncul. Namun di tengah-tengah spekulasi-spekulasi dari publik, Rian D'Masiv mengunggah sebuah foto personel D'Masiv lengkap.

Unggahan tersebut seakan menegaskan bahwa D'Masiv baik-baik saja. Malahan, dalam keterangan fotonya, Rian D'Masiv mengatakan bahwa band-nya adalah belahan hatinya sampai kapan pun.

Rian D'Masiv menulis, "@dmasivbandofficial adalah belahan hati gw.. sampai kapan pun akan terus menjadi bagian dalam hidup gw .."

Sementara itu, Liputan6.com sempat menghubungi Rian D'Masiv untuk dimintai klarifikasinya mengenai masalah ini, tapi belum ada respons. 

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by RIAN D’MASIV (@rianekkypradipta) on

Video Terkini