Sukses

Sudah 5 Bulan Konsumsi Sabu, Nunung Srimulat Punya Kurir Langganan

Kepada polisi, Nunung Srimulat mengaku telah mengonsumsi sabu sejak 5 bulan terakhir.

Liputan6.com, Jakarta Komedian Nunung Srimulat ditangkap oleh Ditresnarkoba Polda Metro Jaya bersama suaminya, July Jan Sambiran, pada Jumat (19/7 2019) pukul 13.15 WIB karena kasus narkoba. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono menyatakan Nunung Srimulat dan suaminya telah menjalani tes urine dan hasilnya positif mengonsumsi narkoba. 

"Diamankan satu klip sabu 0,36 gram, hasil test urine positif narkotika," ungkapnya. 

Kepada polisi, Nunung Srimulat mengaku telah mengonsumsi sabu sejak 5 bulan terakhir. Bahkan, selama tiga bulan terakhir ia telah memiliki kurir langganan yang mengantarkan barang haram tersebut kepadanya. Mereka pernah 10 kali bertransaksi narkoba.

"Hasil interogasi Nunung dan suami, sabu dibeli dari Hady alias Tabu seharga Rp 1,3 juta per gram," tutur Argo.

2 dari 2 halaman

Berkat Penangkapan Kurir

Kurir narkoba langganan Nunung ini bernama Hady Moheriyanto alias Hery alias Tabu, dan dibekuk polisi sekitar pukul 12.30 WIB, kurang lebih 45 menit sebelum penangkapan Nunung. 

"Ditangkap di Jalan Tebet Timur, Jakarta Selatan," tutur Argo. 

Kurir narkoba inilah salah satu petunjuk untuk menangkap Nunung Srimulat. Dari hasil interogasi terhadap sang kurir, Tabu diketahui hendak menyerahkan pesanan narkoba ke Nunung pada hari yang sama, di rumahnya yang berada di kawasan Tebet juga.

(Nanda Perdana Putra, Karlina Sintia Dewi)

Video Terkini