Sukses

Jupe Kembali Mesra dengan Gaston?

Adegan mesra Julia Perez dengan mantan kekasihnya Gaston Castnao berlangsung pada saat pembuatan klip Siti Nurbaya. Kendati demikian, Jupe mengaku sedih ketika harus menjalani adegan tersebut.

Liputan6.com, Jakarta: Dua bulan putus cinta dengan Gaston Castano, belum bisa membuat Julia Perez alias Jupe melupakan bintang sepak bola asal Argentina tersebut. Hal itu terlihat dalam pembuatan video klip Siti Nurbaya, keduanya tampak begitu mesra. Apakah benar demikian?

"Aku ingat momen itu. Ketika kita baru bersama, kenalan. Sekarang ketemu lagi di klip Siti Nurbaya, aku berat aja nyanyiin lagu itu," ujar Jupe sedih dalam tayangan Hot Shot di SCTV, Jumat (25/5). Terkait kesedihan putrinya, ibunda Sri Wulansih mengaku heran. "Nangis kenapa, nangis tentang laki. Dia aja nggak nangis," tanyanya heran.

Dalam adegan video klip Siti Nurbaya tersebut, artis kelahiran 31 tahun lalu ini tampak cantik dan seksi dengan gaun pengantin berwarna putih. Sedangkan rekan mainnya, Gaston Castano terlihat gagah dengan balutan busana jas berwarna hitam. Keduanya memainkan peran layaknya pasangan pengantin yang penuh diliputi kemesraan.

Sontak adegan tersebut membuat kekasih Jupe yang dikabarkan seorang ustaz meradang. "Adegan gesek-gesekkan sama Gaston. Ya udah deh, dia murka, marah, tujuh derajat kali," ujarnya. "Kok gitu banget sih, mesra, baju pengantinnya seksi. Dimarahin aku sama ustaz. sedih rasanya," imbuh pelantun Belah Duren tersebut.(ALI/ANS)

    EnamPlus