Sukses

Solo Karier, Mita The Virgin Akui Sempat Tak Percaya Diri

Mita The Virgin memberanikan diri untuk bersolo karier.

Liputan6.com, Jakarta - Mita The Virgin dikenal publik sejak berduet dengan Dara. Keduanya naik daun berkat lagu "Cinta Terlarang" yang ngehit pada 2009.  Setelah 10 tahun menyelami industri musik Tanah Air, Mita The Virgin mengambil langkah baru dalam hidupnya.

Penyanyi bernama lengkap Cameria Happy Paramita ini akhirnya memutuskan untuk bersolo karier. Mita The Virgin mengaku awalnya ia tidak percaya diri untuk bernyanyi solo dengan gaya tomboinya.

 

"Kalau dibilang kesulitan sih, kesulitan juga ada karena kemarin kan sempat enggak percaya diri. Karena kan basic-nya Mita bukan vokalis, terus juga merasa malu saja. Fisik kan tomboi, biasanya vokalis cewek tuh seksi-seksi, terus cantik-cantik," ungkap Mita The Virgin saat berkunjung di kantor Showbiz Liputan6.com, Jakarta Pusat, Kamis (19/9/2019).

2 dari 2 halaman

Sempat Tak Pede

Namun, berkat dorongan-dorongan yang positif dari pihak label, Mita memberanikan diri untuk melakoni solo karier. Mita percaya diri karena dia digandeng salah satu label besar Nagaswara.

 "Tapi alhamdulillah berkat dorongan Pak Rahayu dari Nagaswara, dia percaya Mita bisa jalan, ya sudah akhirnya memberanikan diri lah untuk percaya diri. Padahal sebenarnya enggak percaya diri," ujar Mita. (Maria Advensiani/mgg)