Liputan6.com, Jakarta Pelantikan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Maruf Amin digelar di Gedung Nusantara Senayan Jakarta, Minggu (20/10/2019) siang. Sejumlah seleb dan figur publik menyelamati Presiden Jokowi via medsos.
Sebagian besar mengunggah foto resmi Presiden Jokowi di Instagram atau Instagram Stories dan menyertakan status teks berisi ucapan selamat. Para pesonel RAN punya cara lain.
Rayi Putra, Asta Andoko, dan Anindyo Baskoro alias Nino kompak mengunggah video berisi pesan pelantikan Presiden Jokowi di Instagram.
Advertisement
Baca Juga
Video berisi pesan di atas berkas kertas berwarna broken white itu diunggah para personel RAN di akun Instagram masing-masing. Pesan itu diberi judul Terima Kasih.
* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS
Terima Kasih
“Terima kasih karena mulai hari ini Bapak akan kembali mencurahkan energi baiknya untuk membangun negeri. Terima kasih sudah mau kembali berbesar hati menomorduakan kenyamanannya untuk kesejahteraan kami,” ungkap Nino, lewat akun Instagram terverifikasi @ninokayam.
Advertisement
Diskusi dengan Anak Muda
Terima kasih ketiga disampaikan pemilik album Hari Baru kepada Presiden Jokowi yang mau berdiskusi dengan anak muda. “Terima kasih karena selalu melibatkan kami, para pemuda dalam berbagai diskusi. Selamat berkarya, Pak! :)” begitu para personel RAN menulis pesan untuk Sang Presiden yang telah dilantik.
Tanda Hati
Dalam hitungan menit, seribuan warganet mengirim tanda hati untuk pelantun “Pandangan Pertama” dan “Dekat Di Hati.” Tak sedikit pula yang ikut menyelamati Presiden Jokowi.
Advertisement
Ucapan Warganet
“Congrats Mr. President Jokowi,” cetus seorang warganet. “Amin, we love you, Pak!” timpal warganet lain. Warganet lain mengingatkan untuk tidak lupa berterima kasih kepada Jusuf Kalla yang telah mengakhiri tugas sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2014-2019. “Terima kasih juga untuk Pak Jusuf Kalla,” ucap seorang warganet. (Wayan Diananto)