Sukses

Film Sang Prawira Libatkan Perwira Polisi Sebagai Aktor

Sang Prawira melibatkan para perwira kepolisian daerah Sumatera Utara sebagai pemainnya.

Liputan6.com, Jakarta - Pihak MRG Films bekerja sama dengan Mabes Polri meluncurkan film Sang Prawira. Sesuai judulnya, film ini mengisahkan perjuangan seorang pemuda yang menjalani pendidikan kepolisian.

Digarap sutradara Ponti Gea, Sang Prawira melibatkan para perwira kepolisian daerah Sumatera Utara sebagai pemainnya. Melalui poster yang diterima Liputan6.com, Kamis (21/11/2019), setidaknya ada tiga anggota kepolisian yang tampil.

bacajuga

Para perwira yang menjadi aktor dalam Sang Prawira rata-rata berpangkat Ipda (Inspektur Dua Polisi). Mereka adalah Ipda Adityo ACP, Ipda Dimas Adit S, dan Ipda M Fauzan Yonnadi. Selain para perwira kepolisian, Sang Prawira juga menggandeng aktris muda Anggika Bolsterli.

Selain itu, Sang Prawira juga menampilkan akting sejumlah pejabat. Mereka adalah Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly, Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo, Menko Maritim Luhut Panjaitan, serta Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.

 

2 dari 3 halaman

Berjenis Drama

Kisah film berjenis drama ini menyorot seorang pemuda desa dari pinggiran Danau Toba yang bertekad untuk mengejar cita-citanya sebagai anggota polisi.

Perbedaan pendapat dalam satu keluarga pun ditonjolkan, terutama keputusan tokoh utamanya untuk mengenyam pendidikan lanjutan untuk pelajar SMA.

3 dari 3 halaman

Tanggal Tayang

Sang Prawira juga menyajikan budaya sekaligus keindahan destinasi wisata lokal. Film ini juga cocok untuk keluarga, melihat ada beberapa adegan komedi di sepanjang trailer.

Rencananya, film ini tayang perdana di bioskop seluruh Tanah Air pada 28 November 2019 mendatang.

Video Terkini