Sukses

Daftar Pemain KKN di Desa Penari Diungkap, Siapa Jadi Widya dkk?

Pemain Nur, Widya, Bima, dan Ayu di film KKN di Desa Penari diumumkan. Bagaimana menurutmu?

Liputan6.com, Jakarta Agustus 2019 lalu warganet di Tanah Air dibuat heboh dengan kemunculan cerita horor bertajuk KKN di Desa Penari. Kisah seram yang diceritakan pemilik akun @SimpleM81378523 viral, apalagi dengan klaim bahwa kisah di dalamnya merupakan hal yang benar-benar terjadi di dunia nyata. 

Tak lama kemudian KKN di Desa Penari diterbitkan dalam bentuk buku, bahkan tak lama kemudian muncul rencana mengangkatnya ke layar lebar.

Manoj Punjabi selaku pemilik rumah produksi MD Pictures mengumumkan bahwa KKN di Desa Penari akan mereka filmkan. Namun sejumlah detail mengenai pemain maupun sutradaranya sempat dirahasiakan.

2 dari 7 halaman

Sang Sutradara

Akhirnya, terungkap juga siapa yang akan menyutradarai KKN di Desa Penari. Ia adalah Awi Suryadi, yang sebelumnya sukses menyutradarai sejumlah film horor MD, termasuk trilogi Danur. 

3 dari 7 halaman

Film Tersulit

Informasi soal ini diungkap sendiri oleh Awi Suryadi. "Iya benar saya ha ha ha (yang menyutradarai). Tiga hari lagi syuting. Harusnya jadi film horor paling susah yang pernah saya buat," kata Awi ditemui di Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Sabtu malam (7/12/2019).

4 dari 7 halaman

Tissa Biani

Tak hanya itu, Awi Suryadi juga mengungkap sejumlah nama pemain film ini. "Pemain yang udah bocor itu Tissa Biani, banyak yang udah tahu. Di film ini dia jadi Nur," jelas Awi.

5 dari 7 halaman

Ayu, Widya, dan Bima

Awi Suryadi juga membocorkan aktor aktris lainnya yang akan memainkan karakter Ayu, Widya, serta Bima. 

6 dari 7 halaman

Jajaran Pemain

"Ya udah saya kasih tahu deh. Aghniny Haque jadi Ayu, Adinda Thomas jadi Widya, Achmad Megantara jadi Bima," tandas Awi seraya tersenyum.

7 dari 7 halaman

KKN di Desa Penari

Cerita KKN di Desa Penari sendiri berkisah dari sudut pandang Widya dan Nur. Ceritanya mengenai sekelompok mahasiswa yang menggelar KKN di desa terpencil.

Mereka mengalami hal-hal di luar nalar, bahkan sebelum sampai di desa ini. Mulai dari mendengar suara gamelan di tengah hutan sampai melihat penari yang ganjil.

 (Ayu Srikhandi/ Kapanlagi.com)