Sukses

Intip Busana Pengantin Cut Tari dan Richard Kevin

Pernikahan Cut Tari dan Richard Kevin dilangsungkan di kediaman keluarga di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Liputan6.com, Jakarta - Cut Tari dan Richard Kevin akhirnya telah melepas status janda dan duda. Keduanya resmi menjadi pasangan suami istri terhitung pada Kamis (12/12/2019).

Pernikahan Cut Tari dan Richard Kevin dilangsungkan di kediaman keluarga di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Akad nikah dimulai sekitar pukul 16.15 WIB.

Mengutip akun Instagram @deecehasan, dalam momen spesial ini, Cut Tari tampak cantik mengenakan kebaya berwarna silver dan rambut yang disanggul.

 

2 dari 5 halaman

Jas Abu-Abu

Sementara Richard Kevin tampak gagah mengenakan kemeja yang dilapis dengan jas abu-abu. Ia juga memakai peci berwarna hitam.

 

3 dari 5 halaman

Sopan

"Seperti biasa, busana yang dipersiapkan itu hak keluarga. Pakaiannya baik dan sopan," ujar TB Zamroni, selaku penghulu dari KUA Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (12/12/2019).

 

4 dari 5 halaman

Cincin Berlian

Richard Kevin memberi istrinya maskawin berupa cincin bermata berlian seberat 7,8 gram. Kakak Cut Tari, Teuku Muhammad Gadaffi yang bertindak langsung sebagai wali nikah keduanya.

 

5 dari 5 halaman

Tertutup

Pernikahan Cut Tari dan Richard Kevin dilangsungkan secara tertutup dari awak media. Tamu undangan yang hadir pun hanya pihak keluarga dan sahabat terdekat saja.

Selanjutnya: Jas Abu-Abu
Video Terkini