Sukses

6 Potret Syahrini Liburan ke Amerika, Pakai Tas Hermes Rp 1,6 Miliar

Usai jalan-jalan ke London dan mampir ke Jepang, Syahrini terbang ke Los Angeles Amerika Serikat.

Liputan6.com, Jakarta - Akhir dan awal tahun, Syahrini pelesir ke luar negeri bersama suami tercinta, Reino Barrack. Usai jalan-jalan ke London dan mampir ke Jepang, Syahrini terbang ke Los Angeles, Amerika Serikat.

Berbagai momen liburan bersama Reino Barrack diabadikan Syahrini di akun Instagram terverifikasi miliknya. Liburan mewah ala Syahrini tak bisa dikomentari warganet mengingat, bintang film Bodyguard Ugal-ugalan menutup kolom komentar. Yang menarik, selain lokasi tentu busana yang dikenakan Syahrini.

Syahrini mengenakan busana merek terkenal dari Dior hingga Hermes. Harganya dari puluhan hingga ratusan juta rupiah. Showbiz Liputan6.com memilih 6 potret liburan mewah Syahrini di Negeri Paman Sam. Selamat menyimak.

2 dari 7 halaman

1. Coat Cokelat Cetar Rp 59 Juta

Dimulai dengan pose di tembok hitam yang dihiasi beragam lukisan dengan tema kata-kata tertentu. Syahrini tampil santun sekaligus gaya dengan blazer lengan panjang cokelat rilisan Fendi, seharga 59 juta rupiah.

Penampilannya makin gaya berkat kacamata, tas hitam, dan sneakers putih. Enggan menatap kamera, pelantun “Sesuatu” melihat ke arah langit. Warna tembok yang kontras dengan busananya membuat foto ini tampak wah.   

3 dari 7 halaman

2. Sweater Dior Merah Hitam Mewah

A joyful afternoon taken away to virtual reality!” seru Syahrini menyertai foto yang diambil di Beverly Hills, California. Ia duduk di sofa asimetris warna kelabu yang dilatari patung figur berbentuk jamur, buaya, hingga katak.

Di belakang sofa ada jendela kaca bertuliskan Dream Scape. Syahrini tampil cantik dengan sweater J’Adior 8 lengan panjang kotak-kotak merah hitam rancangan Dior. Unggahan ini disukai lebih dari 73 ribu orang lebih.

4 dari 7 halaman

3. Tas Hermes Rp 1,6 Miliar

Yang bikin syok tentu pose Syahrini di sebuah rumah dengan taman tak terlalu luas. Taman hijau ini tampak kontras dengan reflective puffer vest yang harganya “hanya” 4,1 juta rupiah.

Yang bikin melongo adalah tas edisi terbatas Pink Swift Leather Quelle Idole Kelly Doll seharga Rp 1,6 miliar rilisan Hermes. “Hampir sebulan liburan di-overseas, sejujurnya aku rindu bakso dan semua masakan Mama,” tulis penyanyi kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, 1 Agustus 1982.

5 dari 7 halaman

4. Pose Santai Sambil Mengudap

Berpose di Rodeo Drive, Los Angeles, AS, Syahrini tampil simpel dengan celana hitam mengilap dan atasan berwarna senada. Yang bikin mewah, jaket wol cokelat dengan detail menyerupai rongga di bagian leher, sisi kiri, dan kanan depan.

Ia membiarkan rambut pendeknya tergerai menyentuh pundak sambil menikmati kudapan. Makin ciamik, berkat kacamata hitam yang bertengger di wajah. Lebih dari 66 ribu orang mengirim tanda hati untuk unggahan ini.  

6 dari 7 halaman

5. Jaket Bomber Seperempat Miliar Rupiah

Latar foto Syahrini dan Reino Barrack ini sudah mewah. Makin berkelas berkat jaket bomber bulu dua warna dari Fendi. Menilik dari akun Instagram Fashionsyahrini, harga jaket ini lebih dari seperempat miliar.

Belum lagi tas jinjing Peekabo Iconic Mini dari Fendi seharga 56 juta rupiah. Tas dan jaket Syahrini tampak serasi saat disandingkan dengan busana Reino Barrack yang tampil aman dengan celana jin biru dan kaus hitam.

7 dari 7 halaman

6. Sneakers Kolaborasi Gucci dan Disney

Berpose di dalam mobil mewah, Syahrini mencoba tampil kasual dengan V Neck Tie M Knit warna cokelat terang dari Monse. Ia memadukan atasan ini dengan celana legging hitam plus sneakers hasil kolaborasi Gucci dan Disney.

Sneakers putih itu menampilkan figur Mickey Mouse kesukaan Princess. Penampilannya makin modis dengan topi berwarna senada. Jangan sedih, sneakers ini seharga 11 juta rupiah lebih.

Video Terkini