Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani memboyong anaknya yang paling kecil, Arkana Mawardi, setelah dirinya dijemput paksa pihak kepolisian, Jumat (31/1/20020) dini hari.
Hal itu dilakukan Nikita Mirzani, agar bisa terus memberikan ASI eksklusif kepada buah cinta pernikahannya dengan Dipo Latief.
AKBP Irwan Susanto selaku Kasat Reskrim Mapolres Jakarta Selatan menuturkan, pihaknya tidak melarang atau membatasi Nikita Mirzani membawa anaknya saat ditahan.
Advertisement
Baca Juga
Diamankan
"Selama yang bersangkutan diamankan oleh kami, kami tetap perhatikan hak-hak dari tersangka. Termasuk mengizinkan membawa anaknya yang masih kecil," ujar Irwan Susanto di Mapolres, Jakarta Selatan, Jumat (31/1/2020).
Advertisement
Ruangan Khusus
Bahkan kata Irwan Susanto, pihaknya menyediakan ruangan khusus untuk Nikita Mirzani menyusui anaknya.
"Kami sangat memperhatikan kebutuhan tersangka (Nikita Mirzani), terutama soal anaknya yang masih menyusui. Sehingga, NM diizinkan menyusui anaknya didalam ruangan khusus," ujar AKBP M Irwan Susanto.
Hak
Irwan Susanto kembali menegaskan, meski ditahan Nikita Mirzani tetap mendapat haknya sebelum akhirnya di serahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan.
"Tersanga selama ini kooperatif, dan kita kasih haknya selama ditahan," kata Irwan.
Advertisement