Sukses

Lima Film Wajib Ditonton Jelang Final Euro

Sambil menunggu big match tiba, ada baiknya Anda menonton film-film tentang sepak bola berikut ini.

Liputan6.com, London: Final Piala Eropa 2012 antara Italia dan Spanyol akan segera digelar di Olympic Stadium Kiev, Ukraina, Ahad (1/7) malam waktu setempat atau Senin (2/7) dini hari WIB. Sambil menunggu big match tiba, ada baiknya Anda menonton film-film tentang sepakbola berikut ini:

1. Escape to Victory (1981)

Film yang dibintangi Michael Caine, Sylvester Stallone, Bobby Moore, dan Pele Caine ini merupakan interpretasi dari film asal Hongaria, Two Halftimes in Hell, yang dirilis pada 1961. Film ini dibuat berdasarkan kisah nyata di Ukraina selama Perang Dunia II. Ceritanya berawal dari sekelompok tahanan perang pihak sekutu yang ditantang oleh sejumlah tentara Jerman yang  percaya bahwa laga ini akan menjadi langkah propaganda yang brilian. Tanpa direncanakan, laga ini malah menjadi kesempatan bagi mereka untuk melarikan diri.

2. Shaolin Soccer (2001)

Film yang disutradarai dan juga diperankan oleh Stephen Chow ini bercerita tentang seorang gelandangan yang ingin mengubah nasib dengan cara menjadi pemain sepak bola yang unik, yakni memadukan ilmu bela diri shaolin dan sepak bola. Ia pun kemudian mengumpulkan saudara-saudara seperguruannya untuk menjadi pemain bola dan bertanding melawan tim hebat di kotanya.

Film Hong Kong ini sangat populer di seluruh negara. Bahkan, di Italia, suara pemain di film ini di-dubbing oleh pemain sepak bola Italia, seperti Damiano Tommasi, Marco Delvecchio, Sinisa Mihajlovic dan Angelo Peruzzi.

3. Once in a Lifetime (2006)

Film ini dibintangi oleh Pele, Giorgio Chinaglia, dan Matt Dillon. Secara garis besar, film ini menyajikan kebangkitan dan kejatuhan Liga Sepak Bola Amerika Utara dan tim raksasa AS, New York Cosmos. Cerita film ini diawali dengan berdirinya Cosmos pada akhir 1960-an sampai kemudian berakhir pada 1985.

Keserakahan, tujuan, dan perempuan menjadi formula kisah indah dalam film ini. Cosmos memiliki pemain-pemain terkenal di dunia, seperti Pele, Franz Beckenbauer, Carlos Alberto, dan Giorgio Chinaglia. Tim ini adalah tim penuh bintang yang orisinal di dunia sepak bola. Film dokumenter ini menampilkan wawancara dengan banyak mantan bintang Liga Sepak Bola Amerika Utara, kecuali Pele, serta rekaman pertandingan dan narasi oleh aktor Matt Dillon.

4. Looking for Eric (2009)

Film drama komedi ini mengisahkan Eric Bishop yang sedang mengalami masalah dalam kehidupan pribadinya. Kondisi ini membuat Eric menjadi sosok yang keras dan pemurung. Eric Bishop yang sangat mengidolakan Eric Cantona, kemudian menghadirkan sosok Cantona ke dalam dunianya. Kehadiran Cantona menjadi "malaikat penyelamat" bagi Eric, sehingga membuat ia lebih bisa memahami diri sendiri. Film ini juga mengangkat persoalan pemujaan kepada sosok idola, yang mengandung pesan bahwa sang idola juga manusia biasa yang kesukesannya diraih lewat kerja keras.

5. The Damned United (2009)

Film ini dibuat berdasarkan novel David Pearce pada 2007 dengan judul yang sama, The Damned United. Kisahnya menceritakan tentang keberhasilan manajer sepak bola yang eksentrik, Brian Clough, di Derby County serta kisahnya saat 44 hari bertugas di Leeds United. Film ini dibintangi Michael Sheen sebagai Clough, dan Timothy Spall sebagai tangan kanannya, Peter Taylor.(RZK/ANS/Digital Spy)