Sukses

Detri Warmanto Masih Takut Bertemu Anak-anaknya Meski Sudah Negatif Corona Covid-19

Detri Warmanto sudah diperbolehkan kembali ke keluarganya setelah dinyatakan negatif Corona Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar baik datang dari artis Detri Warmanto. Ia dinyatakan telah sembuh dari paparan virus Corona Covid-19. 

Dengan begitu, Detri Warmanto sudah diperbolehkan kembali ke keluarganya setelah menjalani karantina dan diisolasi. Meski demikian, Detri Warmanto tidak serta merta langsung menemui keluarga tercintanya. 

Detri Warmanto memilih untuk memisahkan diri terlebih dahulu dan memastikan bahwa seluruh pakaiannya telah bersih sebelum bertemu dengan keluarganya. 

"Sekarang kan saya baru sampai rumah. Jadi keluarga saya sekarang lagi pada ngumpul di rumah dinas mertua saya. Jadi memang sekarang saya lagi balik ke rumah, untuk cuci semua baju saya, jadi saya datang nanti ke sana, benar-benar tanpa membawa baju-baju yang saya pakai pada saat di karantina sebelumnya," kata Detri Warmanto saat dihubungi melalui sambungan telepon pada Senin (6/4/2020). 

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Cuci Baju

"Jadi memang saya cuci dulu baju-baju. Saya ganti baju, ganti baju-baju yang ada di karantina itu. Jadi sebisa mungkin saya jangan sampai bawa virus ke rumah gitu lho," sambungnya. 

 

3 dari 5 halaman

Masih Takut

Sejatinya pihak rumah sakit menyatakan bahwa Detri Warmanto sudah diperbolehkan bertemu dan berinteraksi langsung dengan anggota keluarganya. Namun ia masih memiliki ketakukan. 

"Alhamdulillah pihak rumah sakit sudah bilang, dokter juga bilang, 'Boleh boleh, nggak ada masalah. Orang sudah negatif'. Tapi tetap, saya pribadi masih parno kan, jadi ketika ketemu sama anak istri saya tetap pakai masker terus juga menghindari dulu 1-2 hari untuk tidak kontak dulu lah," ujarnya. 

 

4 dari 5 halaman

Tahan Diri

Oleh karenanya, Detri Warmanto memberi waktu beberapa hari untuk dirinya betul-betul membersihkan seluruh pakaiannya pascaisolasi. Ia juga masih harus menahan diri untuk memeluk dan melakukan kontak fisik dengan anak-anaknya.

"Jadi mungkin setelah 2-3 hari kira-kira sudah bersih, adaptasi, baru saya menyesuaikan diri. Baru bisa peluk, ya saya nahan diri dululah, takutnya.. Ya saya juga masih parno, khawatir masih ada virus atau apa gitu," bebernya. 

 

5 dari 5 halaman

Khawatir

Detri Warmanto khawatir masih ada virus yang menempel pada pakaiannya.

"Karena saya kan nggak tahu. Saya sudah bersih, tapi kamar yang buat karantina itu masih ada virusnya, takutnya nempel di baju, di celana saya," sambung Detri Warmanto.