Sukses

Ifan Seventeen Geregetan Saat Jalani Tes Corona Covid-19

Ifan Seventeen menunjukkan hasil tesnya.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah Maia Estianty dan keluarga menjalani tes Corona Covid-19, kini giliran Ifan Seventeen yang mendapat kesempatan.

Ifan Seventeen bersyukur bisa melakukan tes Corona Covid-19. Melalui akun Instagram-nya, Minggu (19/4/2020), ia memamerkan alat tersebut.

"Alhamdulillah berkesempatan dapet tes Covid-19," tulis Ifan Seventeen, memberikan keterangan pada gambarnya.

2 dari 5 halaman

Menunggu

Setelah menjalani tes, Ifan Seventeen tak langsung menerima hasilnya. Ia harus menunggu beberapa saat.

3 dari 5 halaman

Geregetan

Bagi personel grup band Seventeen yang berhasil lolos dari maut 2018 silam ini, menunggu hasil tes Corona tak ubahnya saat ujian SMA.

"Nunggu hasilnya sama kaya nunggu ujian pas sma, gregetan," lanjutnya.

4 dari 5 halaman

Ini Hasilnya

Saat Ifan Seventeen melihat hasil tesnya, ia mengucapkan syukur. "Tapi alhamdulillah negatif," sambungnya. 

 

5 dari 5 halaman

Mendoakan

Ifan Seventeen pun mengingatkan masyarakat Indonesia untuk terus menjaga kebersihan.

"Sehat-sehat semuanya ya, tetep jaga kesehatan dan kebersihan," tutupnya.

Video Terkini