Liputan6.com, Jakarta Putri Delina anak perempuan komedian Sule satu-satunya, berulang tahun yang ke-19, Rabu (29/4/2020). Namun di ulang tahunnya kali ini, Putri Delina merasakan perbedaan yag sangat berarti.
Sebab untuk pertama kalinya, Putri Delina merayakan ulang tahun tanpa sosok wanita yang telah melahirkannya, Lina Jubaedah, yang telah meninggal dunia pada 4 Januari lalu.
Melalui Instagram Story, Putri Delina mengunggah potongan video yang memperlihatkan ia sedang berpelukan dengan mendiang Lina Jubaedah sambil menuliskan kerinduan yang mendalam sosok ibunya.
Advertisement
Baca Juga
"Sangaat rindu peluk hangat dan ciummu mah... Tahun ini ga sama mamah, tapi teteh merasakan kehadiran mamah di hati teteh," tulis Putri Delina pada unggahan Instagram Story.
Jadi Wanita Soleha
Putri Delina berharap, diusianya kali ini bisa menjadi anak yang berbakti kepada orangtua, dan taat dalam beragama.
"Semoga anak mamah ini menjadi anak yang solehah ya mah, seperti mamah tak pernah lepas sholat, selalu doakan orang tua, selalu bersyukur, sabar, kuat, dan selalu menjalankan amanah... Bismillah akan lebih dewasa ya mah. Sampai bertemu di surga nanti mahh aamiin ya Allah," tulisnya.
Advertisement
Minta Doa
Tak lupa Putri Delina meminta warganet ikut mendoakan mendiang ibunya. Buatnya, doa tersebut adalah kado terindah buatnya.
"Di ulang tahun Putri inii, Putri cuma mau minta ke kalian semuaa... untuk doain mamah Putri. Buat Putri itu udah doa dan kado teristimewah bagi Putri. Sekali lagi makasih banyak buat semuanya. Semangat puasanya ya teman-teman," tulis Putri Delina pada unggahan Instagram Story.
Meninggal Dunia
Seperti diketahui Lina Jubaedah meninggal dunia akibat penyakit lambung pada 4 Januari 2020. Meninggalnya mantan istri komedian Sule sempat menjadi polemik, lantaran keluarga merasa ada yang janggal dalam kematian lina. Sampai akhirnya Rizky Febian anak sulungnya melaporkan hal itu ke polisi dan jenazah diautopsi.
Dalam hasil autopsi dijelaskan bahwa tidak ada tindakan kekerasan dalam kematian Lina Jubaedah.
Advertisement