Liputan6.com, Jakarta Penyesalan mendalam dirasakan Kaesang Pangarep terkait meninggalnya maestro campursari, Didi Kempot, Selasa (5/5/2020). Melalui akun Twitternya, Kaesang Pangarep menceritakan pengalamannya bersama Didi Kempot semasa hidup.
Saat itu, kata Kaesang Pangarep, ia kerap berkomunikasi dengan Didi Kempot lantaran ingin membuat kaus bergambarkan wajah penyanyi campursari yang dijuluki The Godfather of Broken Heart.
Advertisement
Baca Juga
"The Godfather of Broken Heart meninggalkan sebuah kesan ke saya secara pribadi. Perusahaan saya minta ijin ke beliau untuk produksi kaos dengan gambar beliau dan beliau tidak mau meminta royalty sepeser pun, malahan disuruh cepetan produksi supaya beliau bisa pakai juga," tulis kaesang Pangarep melalui Twitternya, Selasa (5/5/2020).
Penyesalan
Yang membuat Kaesang Pangarep menyesal, ia tak meladeni permintaan Didi Kempot untuk videocal bersamanya. Dengan alasan, saat itu putra bungsu Presiden Jokowi itu sedang sibuk dengan pendidikannya.
"Salah satu penyesalan waktu itu adalah diajakin video call dengan beliau, tapi karena kesibukan dengan tugas dan kuliah saya belom bisa," tulis Kaesang.
Advertisement
Terimakasih Lord
Ucapan terimakasih dituliskan Kaesang Pangarep buat mendiang Didi Kempot. Apalagi ia sangat mensupport usahanya.
"Terima kasih sudah mau support brand lokal Solo, The Godfather of Broken Heart," tulis Kaesang.
Dimakamkan
Seperti diketahui Didi Kempot meninggal dunia akibat penyakit jantung, Selasa (5/5/2020) pagi. Ia sempat dibawa RS Kasih Ibu, Solo, Jawa Tengah, untuk mendapatkan penanganan medis lantaran sempat tak sadarkan diri. Namun sayang nyawanya tak tertolong, dan Didi Kempot dinyatakan meninggal dunia.
Kini Didi Kempot telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jatisari, Desa Majasem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.
Advertisement