Sukses

Anak Bungsu Nia Ramadhani Rayakan Ultah Bersama Kuda, Ini 6 Potretnya

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie merayakan ultah anak ketiga mereka di dalam rumah.

Liputan6.com, Jakarta - Nia Ramadhani baru saja merayakan ultah anak bungsu, Magika Zaladrie Bakrie, pada Minggu (10/5/2020) kemarin. Di ultahnya yang ke-3, Magika harus merayakannya di tengah pandemi Covid-19.

Alhasil, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie pun merayakan ultah anak ketiga mereka di dalam rumah, hanya bersama keluarga kecil dan tak dirayakan di luar rumah. Namun begitu, perayaannya masih menyisakan sedikit kemewahan.

Anak ketiga Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie itu merayakannya dengan menaiki kuda peliharaan keluarga. Ia lalu berkeliling memutari rumah sambil dipandu oleh pekerja mereka.

2 dari 10 halaman

Pamer di Medsos

Nia dan Ardie pun dengan kompaknya memamerkan momen ulang tahun putra mereka melalui Instagram. Pada sebuah unggahan, Ardi Bakrie mendoakan sang anak sembari mengungkapkan harapannya.

3 dari 10 halaman

Doa dan Harapan untuk Anak

"Dearest Magika, Happy birthday Sayaaangg... semoga kamu panjang umur dan senang selalu... semoga kamu tumbuh dewasa menjadi imam yg baik...," tulis Ardi Bakrie.

"Menjadi pemimpin yg adil dan bijaksana seperti arti namamu (Magi Ka’ = the Wise Man’s soul), dan juga bermanfaat bagi banyak orang.. Amiin Amiin.. Allahuma Amiin..Love you my Magika!!!" lanjutnya.

4 dari 10 halaman

Seperti Apa?

Lalu, seperti apa ya serunya ulang tahun ketiga Magika? Berikut deretan potret yang diambil dari media sosial Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

5 dari 10 halaman

1. Menikmati Setiap Langkah Kuda

Terlihat putra Ardi dan Nia ini menikmati setiap langkah dari kuda yang sedang dinaikinya.

 

6 dari 10 halaman

2. Naik Kuda Bareng Kakak

Ternyata Magika tak sendirian saat naik kuda. Kedua kakaknya juga ikut dengan naik kuda yang berbeda.

7 dari 10 halaman

3. Kecupan Ibunda

Sebagai ibunda, tentu saja ungkapan kebahagiaan tak dapat dibendung begitu mengetahui anak bungsunya kini sudah tiga tahun.

8 dari 10 halaman

4. Mendapat Kado

Biarpun perayaannya tak mengundang teman-temannya, rupanya Magika tetap mendapatkan kado ulang tahun.

 

9 dari 10 halaman

5. Raut Gembira

Magika pun tampak gembira begitu membuka salah satu kado yang didapatnya. Lihat saja ekspresinya yang semringah ini.

 

10 dari 10 halaman

6. Terima Kasih

Setelah kado dibuka, Magika pun mengucapkan terima kasih kepada yang memberikannya.

Video Terkini