Sukses

Indira Kalistha dan Aa Utap Minta Maaf untuk Kedua Kalinya

Indira Kalistha dan Aa Utap meminta maaf lagi secara tulus lewat akun media sosialnya.

Liputan6.com, Jakarta - Permintaan maaf yang telah disampaikan oleh Indira Kalistha melalui saluran YouTube Deddy Corbuzier tampaknya belum cukup untuk meredakan masalah. Okeh karena itu, ia meminta maaf untuk kedua kalinya.

Melalui IG TV, Indira Kalistha dan suaminya, Gustaf Sailendra, atau yang akrab disapa Aa Utap, kembali memohon maaf secara tulus atas kekeliruan yang mereka lakukan tempo hari.

"Assalamualaikum, saya Aa Utap dan ini istri saya Indira Kalistha. Pada kesempatan ini ingin memohon maaf untuk seluruh masyarakat Indonesia yang telah dibuat gaduh oleh tindakan kami berdua," kata Aa Utap di Instagram Indira Kalistha, Selasa (19/5/2020) malam.

"Kami juga meminta maaf untuk tim relawan, tim medis dan juga pemerintah yang sudah sekuat tenaga menanggulangi Covid-19," sambung sang YouTubers.

2 dari 4 halaman

Mengaku Salah

Aa Utap dan Indira Kalistha menyadari semua kesalahannya. Mereka berdua memetik pelajaran yang sangat berharga dari kejadian ini.

"Kami juga berterima kasih kepada masyarakat yang telah memberi kritik dan masukan untuk kami berdua, kritik yang membangun. Semoga kami berdua bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi," ungkapnya.

"Kami berdua mengaku salah secara sadar, secara penuh mengaku bahwa apa yang kami lakukan adalah salah, dan teman-teman mohon jangan ditiru," lanjutnya.

3 dari 4 halaman

Konsekuensi

Sebagai konsekuensinya, Aa Utap mengatakan bahwa ia dan istri akan membantu pemerintah, tim medis juga relawan untuk menanggulangi Covid-19. Dengan cara, menjalani pola hidup yang bersih dan sehat.

"Tetap semangat teman-teman dalam menjalankan ibadah puasa sebentar lagi kita akan menuju hari Lebaran, mari saling memaafkan. Terima kasih," ia mengakhiri.

4 dari 4 halaman

Maaf yang Pertama

Sebelumnya melalui YouTube Deddy Corbuzier, Indira Kalistha sangat menyesal karena telah mengeluarkan statement yang terkesan meremehkan pandemi Covid-19.

"Emang bener kata kalian aku bodoh di video itu. Aku ngomong nggak dipikirin dulu, itu bener banget. Aku sama sekali enggak nolak omongan kalian. Aku tahu di situ aku salah, aku minta maaf dan kalian jangan dengerin omongan aku yang itu," ucapnya sambil menangis.