Sukses

Nikita Willy Putus Cinta dari Indra Priawan 

Nikita Willy mengaku mengikuti amanat mendiang ayahnya.

Liputan6.com, Jakarta - Nikita Willy mengaku sudah tidak lagi berpacaran dengan Indra Priawan Djokosoetono. Berakhirnya hubungan itu lantaran Nikita mengikuti pesan terakhir sang ayah, sebelum meninggal dunia. 

Nikita Willy memang diketahui sempat menjalin hubungan dengan Indra Priawan Djokosoetono yang merupakan pemegang saham di PT Blue Bird Tbk (BIRD). Keduanya juga diketahui kerap liburan bareng ke luar negeri.

Seperti apa ceritanya, simak informasi lengkap kisah cinta Nikita Willy berikut ini, dirangkum dari 'Okay Bos' Trans7, Selasa (9/6/2020).

 

2 dari 5 halaman

Pasangan Harmonis

Seperti dilansir dari perbincangan panjang bersama Nikita Willy dengan Raffi Ahmad dalam unggahan channel YouTube TRANS7 OFFICIAL, tak disangka hubungan yang terjalin cukup lama itu harus kandas. 

"Mas Indra brother ku juga, Indra kekasihnya Niki, aku nggak tahu ini masih kekasih apa sudah nggak. Tapi kan kenangannya keliling dunia bareng dan lain-lain, apakah ini ucapan dari almarhum ayah kamu membuat kamu bimbang. Aku dengar-dengar gosip kamu lagi renggang sama Indra?," tanya Raffi.

"Bukan gosip, tadi baru pas habis iklan aku kasih tahu," jawab Nikita.

 

3 dari 5 halaman

Amanah 

Duka mendalam dirasakan oleh Nikita Willy di pagi hari saat mengetahui sang ayah tercinta harus kembali ke pangkuan Sang Pencipta. Sekitar pukul 05.19 WIB, Henry Willy Syam meninggal dunia pada Rabu (6/5/2020) lalu.

Sebelum kepulangan sang ayah, Nikita masih ingat betul pesan terakhir yang disampaikan. Dia ingin putri pertamanya itu tidak lagi berpacaran. 

"Amanah papaku tidak boleh pacaran, jadi memang sekarang aku tidak ada status dengan siapa pun," ujar Nikita.

4 dari 5 halaman

Langsung Menikah

Nikita Willy sekarang memiliki prinsip baru. Kembali menyandang status 'single' atau jomblo, dia ingin mendapatkan sosok yang tepat dan serius. 

Tanpa melalui perjalanan panjang sebagai pasangan kekasih, kali ini Nikita mengaku ingin bisa mendapat tambatan hati untuk seumur hidup.

"Jadi sekarang ini saya tidak ada status dengan siapa pun. Jadinya nanti kalau misalkan ada ketemu jodohnya langsung menikah saja," jelas Nikita.

 

5 dari 5 halaman

Penampilan Baru

Setelah ayah tercinta meninggal, ada keinginan pada diri Nikita untuk mengubah diri menjadi lebih baik. Diungkapkan oleh Raffi, bahwa Nikita masih bertahap berusaha menerapkan amanah dari sang ayah. 

"Setelah papanya meninggal dia langsung merubah, Alhamdulillah sekarang ada perubahannya. Dia ingin mendengarkan amanah dari ayahnya, kalau benar ada yang mau serius langsung menikah," kata Raffi.

"Aamiin," jawab Nikita.

Sumber: Merdeka.com