Sukses

Diperiksa Polisi Terkait Laporan Syahrini, Lia Ladysta Dicecar 20 Pertanyaan

Lia Ladysta dicecar puluhan pertanyaan terkait kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Syahrini.

Liputan6.com, Jakarta - Lia Ladysta jalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Rabu (10/6/2020), terkait laporan pencemaran nama baik yang buat Syahrini pada 2019 lalu. Tak sendiri, Lia Ladysta datang bersama pengacaranya, Leo Situmorang dan Arnol.

Dalam pemeriksaannya itu, Lia Ladysta mengaku dicecar puluhan pertanyaak oleh penyidik. Salah satu pertanyaan kepada Lia Ladysta, apakah ia masuk dalam jaringan oknum yang ingin menjatuhkan nama baik Syahrini.

Apalagi kasus Lia Ladysta kembali diungkit, setelah Syahrini melaporkan dua akun yang menyebarkan video syur yang diduga mirip dengannya.

"Kurang lebih 20 pertanyaan ya. Kayak apakah mendistribusikan? 'enggak', jadi yang meng-upload segala macam enggak, apakah sengaja mendatangkan wartawan untuk menyerang nama baik seseorang, enggak. gitu-gitu aja sih, simpel-simple pertanyaannya," kata Lia Ladysta, usai pemeriksaan.

2 dari 5 halaman

Tenang

Meski dicecar banyak pertanyaan, namun Lia Ladysta mengaku tidak kesulitan menjawab pertanyaan penyidik. Personel 3 Serigala juga ditanya soal kronologis dirinya sampai di polisikan Syahrini.

"Yang ditanyain ke Lia, tentang iya dan dan tidak. Juga menjelaskan kronologisnya aja," lanjut Lia Ladysta.

 

3 dari 5 halaman

Panggilan Pertama

Leo Situmorang menjelaskan, ini adalah panggilan pertama Lia Ladysta terkait laporan Syahrini. Sebelumnya panggilan sempat dilakukan polisi namun tertunda karena pandemi Corona Covid-19.

"Lia sendiri memang panggilan pertama sudah dipanggil, cuman berhubung karena Covid ya akhirnya kita undur. Ya akhirnya hari ini Rabu tanggal 10 Juni," kata Leo.

4 dari 5 halaman

Awal Masalah

Sekadar informasi, Syahrini sempat melaporkan kasus pencemaran nama baik dengan terlapor Lia Ladysta pada 14 Maret 2019. Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya saat itu, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono, Iis Dahlia sebagai host sempat bertanya kepada Lia Ladysta.

"Kamu teamnya korban atau teamnya Incess?" tanyanya.

5 dari 5 halaman

Tim Pak Haji

Pada saat itu, Lia Ladysta tidak menjawab sesuai dengan yang ditanyakan. Tetapi, Lia Ladysta sebagai terlapor menjawab sebagai tim Pak Haji.

"Dan terlapor menjawab, Saya teamnya Pak Haji. Serta terlapor juga mengatakan, 'Kebetulan saya kenal dekat dengan pengacara Pak Haji' dan 'Kalau semua orang Banjarmasin sudah pada tahu'," lanjutnya.

Â